
TIKTAK.ID – Banjir kembali melanda sejumlah wilayah di DKI Jakarta akibat hujan deras sejak Jumat (24/1/20) siang. Tidak terkecuali kawasan pintu masuk Monumen Nasional (Monas) di Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat. Banjir di pintu masuk Monas tersebut menjadi sorotan warganet di media sosial hingga tagar #Banjir masuk trending topik Twitter.
Warganet pun mengunggah foto hujan deras dengan air yang menggenangi pintu masuk Monas. Dalam foto tersebut tampak genangan air yang menutup seluruh akses jalan di pintu masuk Monas, tak jauh dari Istana Presiden.
Video genangan air di pintu masuk Monas itu pertama kali diunggah oleh akun Instagram resmi Dishub DKI Jakarta. Dilaporkan bahwa tinggi genangan mencapai 25 sentimeter.
Dalam video berdurasi singkat yang diunggah, terlihat genangan air menutupi bagian bawah mobil milik Dishub yang terparkir di depan pintu masuk. Namun, video tersebut telah dihapus.
Baca juga: Terinspirasi Penembakan Jenderal Qassem Soleimani, Jokowi Ingin TNI Produksi Drone Tempur Sendiri
Meski begitu, sejumlah warganet telah mengabadikan video penampakan genangan air di Monas, salah satunya akun Twitter @murtadhaone1.
“Banjir di Jalan Medan Merdeka Barat pintu masuk Monas. Akibat pohon-pohonnya ditebang?” tulis akun itu seperti dikutip Suara.com, Jumat (24/1/20).
Banjir di Jalan Medan Merdeka Barat, pintu masuk monas
Akibat pohon2nya ditebang? pic.twitter.com/tQkwvUcUJF— ꦩꦸꦂꦠꦝ (@MurtadhaOne1) January 24, 2020
Halaman selanjutnya…