
TIKTAK.ID – Viral di Amerika Serikat baru-baru ini resep kue klasik kembali mencuat, Whipping Cream Cake.
Resep ini mulanya ditampilkan dalam unggahan seorang warga St. Louis, Missouri, Amerika Serikat atas nama Jamie Moranz dalam forum internet Reddit.
Ia mengklaim resep tersebut diperoleh dari sang ibu mertua.
Ibu mertuanya memperoleh resep itu dari acara perayaan ulang tahun ke-100 salah satu kota di Iowa pada 1979 lalu.
Alasan kue ini kian populer lantaran tidak memerlukan aneka bahan untuk membuatnya. Hanya dibutuhkan enam bahan untuk membuat kue ini.
Resep kue ini memiliki kesamaan bahan dengan kue lainnya. Walaupun disertai bahan seperti krim kocok.
Moranz menggambarkan makanan penutup favoritnya, kue krim kocok ini termasuk kategori, namun tak terlampau berat sampai menjadikannya tergumpal.
“Lapisan bawah kue ini terlihat kerap sedikit kurang matang, dan hasilnya menjadi bagian terakhir kue sering terasa sedikit lengket,” kata Moranz.
Berikut ini resep membuat Whipping Cream Cake ala Moranz sebagaimana dilansir Kompas.com mengutip dari Today.com.
Pertama siapkan bahan-bahan Whipping Cream Cake:
3 cup (375 gram) tepung terigu serba guna
1 karton (700 ml) krim kocok
1 cup (227 gram) mentega
3 cup (602 gram) gula
2 sdt vanilla
6 butir telur
Selanjutnya ikuti langkah-langkah cara membuat Whipping Cream Cake:
- Diamkan mentega sampai melembut di suhu ruang, menggunakan satu wadah. Taburkan gula serta krim ke dalamnya. Lalu tuangkan telur satu per satu sembari dikocok terus-menerus.
- Pada wadah yang lain, tuangkan tepung serta krim kocok secara bergantian. Jangan mengocok adonan pada saat ini, cukup dengan mengaduk perlahan menggunakan tangan saja. Kemudian tambahkan vanilla ke dalam adonan.
- Tuangkan adonan masuk ke dalam cetakan kue bundt (loyang dengan ciri bagian tengah berlubang), lantas masukkan ke oven yang tengah dalam kondisi dingin (penting, oven jangan dipanaskan).
- Panggang kue dengan pengaturan suhu 162 derajat Celsius sekitar satu jam 15 menit.
- Tes terlebih dahulu tingkat kematangannya. Kalau terasa cukup, keluarkan kue dan sajikan.
Selamat menikmati.