TIKTAK.ID – Aktris Titi Kamal diketahui kembali ke layar lebar. Kali ini, istri Christian Sugiono tersebut memerankan tokoh Sandra dalam film horor terbaru, “Jailangkung: Sandekala”, yang disutradarai oleh Kimo Stamboel.
Kemudian melalui acara Gala Premier film “Jailangkung: Sandekala”, Titi mengungkapkan pengalamannya ketika menjalani syuting film horor di tengah hutan. Titi mengaku tidak hanya berhadapan dengan suasana yang menyeramkan, tapi juga menemui kesulitan lain yang harus ia hadapi.
“Saya berperan menjadi ibu hamil. Lokasi syuting juga medannya licin dan hujan, emang agak-agak berat dan enggak boleh terlalu ringan jalannya,” terang Titi di Epicentrum, Jakarta Selatan, pada Senin (19/9/22), seperti dilansir Okezone.com.
Titi mengatakan bahwa dirinya dituntut untuk berperan secara totalitas sebagai sosok wanita hamil yang terpaksa berkeliaran di tengah hutan. Oleh sebab itu, Titi mengingat masa-masa dirinya saat sedang hamil tua, supaya mendapat kemistri yang kuat.
“Aku harus mengingat masa-masa hamil dulu, (dan) harus hati-hati sekali. Iya seru sih, karena aku harus mendalami banget, inget perubahan hormon saat hamil, emosionalnya, psikisnya, segala macam,” terang Titi.
“Aku harus pikirin banget semuanya, perasaan si Sandra ini ketika kehilangan anak kayak gimana. Sejujurnya kejadian buruk pas liburan itu enggak diinginkan oleh keluarga mana pun,” sambungnya.
Meski menikmati peran sebagai Sandra, tapi Titi juga tak lepas dari beberapa adegan terberat saat syuting. Salah satunya, kata Titi, ketika dia harus berlari di hutan.
“Lumayan berat, adegan lari-lari di hutan, sedang hamil gede, jadi harus pelan-pelan. Apalagi dengan kondisi hutan yang banyak ranting-ranting, hujan, licin, becek, jangan sampai berlebihan,“ ungkap Titi.
Perlu diketahui, dalam film “Jailangkung: Sandekala”, Titi Kamal bakal beradu akting dengan sejumlah aktor dan aktris Tanah Air. Mulai dari Dwi Sasono, Syiga Hadju, sampai Muzaki Ramdhan.
Titi pun berharap agar film ini dapat membawa pesan dan menghibur para penonton di bioskop pada 22 September 2022 mendatang.
“Proyek ini kita buat dengan sepenuh hati. Semoga kalian suka sama hasilnya,” ujar Titi.