TIKTAK.ID – Tecno Mobile diketahui telah resmi memboyong satu buah ponsel terbarunya ke Tanah Air, yaitu Tecno Spark 7 NFC. Ponsel entry-level ini memiliki harga yang relatif terjangkau, dan dilengkapi dengan fitur Near Field Communication (NFC).
Seperti dilansir Kompas.com, Spark 7 NFC hadir dengan spesifikasi yang mencakup layar seluas 6,55 inci dengan resolusi HD Plus (720 x 1.600 piksel).
Ponsel ini juga dibekali dua kamera punggung yang terdiri dari kamera utama 16 MP dan satu buah kamera AI. Kemudian di bagian depan, Spark 7 NFC memiliki kamera selfie 8 MP yang ditanamkan dalam notch berbentuk tetesan air.
Untuk dapur pacu Spark 7 NFC sendiri, ditenagai oleh chip MediaTek Helio A25 dengan kombinasi RAM dan media penyimpanan sebesar 2 GB/32 GB. Kapasitas storage pada ponsel tersebut masih bisa diperluas sampai 128 GB menggunakan slot kartu microSD yang tersedia.
Spark 7 NFC menggunakan sistem operasi Android 11 Go. Ponsel ini pun dilengkapi jack audio 3,5 mm, Bluetooth, Wi-Fi 802.11 b/g/n.
Di Indonesia, Spark 7 NFC tersedia dalam tiga pilihan warna, yakni Spruce Green, Morpheus Blue, dan Magnet Black.
Lebih lanjut, Spark 7 NFC sudah mulai dijual di sebuah platform e-commerce pada 2 September 2021. Ponsel tersebut dijual dengan harga normal sebesar Rp1.349.000.
Berikut ini spesifikasi lengkap dan harga Tecno Spark 7 NFC di Indonesia.
Spesifikasi: Tecno Spark 7 NFC
Dimensi dan bobot: 164,9 x 76 x 9 mm, 210 gram
Layar: TFT 6,55 inci HD Plus (720 x 1.600 piksel)
System-on-Chip: MediaTek Helio A25
CPU dan GPU: CPU Octa-core 2.0 GHz, GPU PowerVR GE8320
RAM dan media penyimpanan: 2 GB/32 GB
SIM dan microSD: Dual SIM + microSD (hingga 128 GB)
Kamera depan: 8 MP
Kamera belakang: Kamera utama 16 MP + kamera AI, dan LED Flash
Sistem operasi: Android 11 Go
Baterai: 5.000 mAh
Fitur lainnya: NFC, jack audio 3,5 mm, Bluetooth, Wi-Fi 802.11 b/g/n
Warna: Spruce Green, Morpheus Blue, dan Magnet Black
Harga: Rp1.349.000