Sentil Gus Ipul, Cak Imin: Tak Konsisten dengan Sikap Netral PBNU
TIKTAK.ID – Cawapres nomor urut 1, Muhaimin Iskandar alias Cak Imin mengungkapkan bahwa Sekjen Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU), Saifullah Yusuf atau Gus Ipul tidak konsisten dengan sikap PBNU. Cak Imin menyampaikan hal itu usai Gus Ipul meminta warga NU agar tidak memilih calon yang didukung oleh Abu Bakar Ba’asyir dan Amien Rais dalam ajang Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 mendatang.
“Saya kira hal itu mengada-ada, dan tidak konsisten dengan pernyataan sebelumnya bahwa PBNU netral,” ujar Cak Imin di kawasan Senayan, Jakarta, pada Rabu (17/1/24), seperti dilansir CNN Indonesia.
Kemudian Cak Imin mengingatkan kalau PBNU sudah mengambil sikap untuk tak berpihak di Pilpres. Baginya, bila ada oknum yang berpihak di Pilpres merupakan tindakan yang memalukan.
Baca juga : Mahfud MD Respons Permintaan Pemakzulan Jokowi
“Keberpihakan itu memalukan, karena sejak awal PBNU itu mestinya tidak harus berpihak,” tutur Cak Imin.
Untuk diketahui, Gus Ipul sempat meminta seluruh warga NU untuk menggunakan hak pilihnya di Pilpres 2024 dengan memilih calon yang sesuai dengan kaidah ke-NU-an. Akan tetapi, secara spesifik ia meminta warga NU agar tidak memilih paslon yang didukung oleh Abu Bakar Ba’asyir maupun Amien Rais.
Gus Ipul memang tidak menyampaikan secara gamblang siapa Capres-Cawapres yang didukung oleh Abu Bakar Ba’asyir dan Amien Rais. Namun keduanya belakangan ini sudah mendukung pasangan AMIN.
Baca juga : KPU Tanggapi Komentar Jokowi Soal ‘Debat Capres Tak Mengedukasi dan Serang Personal’
“Jangan kita mendukung pasangan yang didukung oleh orang-orang yang berseberangan dengan cara berpikir orang NU. Contohnya seperti calon yang didukung Abu Bakar Ba’asyir, apalagi ada Amien Rais-nya juga,” ucap Gus Ipul melalui keterangannya, pada Selasa (16/1/24).
“Kita harus waspada pada kelompok lain yang berseberangan dengan NU, terlebih hanya diiming-iming posisi wakil presiden. Jangan mau pilih kelompok ini,” sambung Gus Ipul.
Sementara itu, Tim Pemenangan Nasional Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar (Timnas AMIN) meminta pemilih untuk memilih berdasarkan rekam jejak.
Baca juga : PHPB Laporkan Anies ke Bawaslu Buntut Debat Soal Lahan Prabowo dan Alutsista Bekas
“Kita serahkan saja kepada pemilih, masyarakat Indonesia, mana yang dianggap baik dan cocok untuk memimpin bangsa Indonesia lima tahun ke depan,” kata Kapten Timnas AMIN, M Syaugi di Markas Timnas AMIN, Jl. Diponegoro 10, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (17/1/24), mengutip detikcom.