TIKTAK.ID – Air kelapa dikenal memiliki segudang manfaat kesehatan. Sebab, air kelapa mengandung karbohidrat dan protein, serta unsur mikro berupa mineral yang dibutuhkan tubuh, seperti Kalium, Natrium, Kalsium, Magnesium, Zat Besi, Fosfor dan Sulfur. Selain itu, air kelapa juga mengandung berbagai vitamin.
Hasil riset Manisha DebMandal dari KPC Medical College and Hospital, Kolkata India dan Shyamapada Mandal dari Department of Zoology, Gurudas College Kolkata India mengungkapkan, air kelapa bisa mempercepat penyerapan obat dan mempermudah obat itu mencapai tingkat konsentrasi puncak dalam darah. Hal itu karena efek elektrolit yang terdapat pada air kelapa.
Seperti dilansir Kompas.com Asian Pacific Journal of Tropical Medicine menyatakan air kelapa mempunyai kandungan asam amino bebas, L-arginine. Semua zat itu mampu mengurangi radikal bebas, dan mengandung vitamin C yang mengurangi peroksidasi lipid. Kemudian air kelapa juga memiliki efek cardioprotective pada myocardial infarction karena mengandung ion mineral, terutama potassium.
Menurut dokter spesialis gizi klinis RS Pondok Indah, dr. Juwalita Surapsari, M.Gizi, Sp.GK, kandungan macronutrient dan micronutrient pada air kelapa memang sangat besar. Ia mengatakan secara macronutrient, sebagian besar bentuknya adalah karbohidrat.
Juwalita menjelaskan, sekitar 94 persen kelapa berisi air, 5 persen karbohidrat terutama dalam bentuk glukosa dan fruktosa, sekitar 0,02 persen protein, dan sebagian kecil sekali lemak. Bila diamati micronutrient-nya, kandungan yang menonjol pada air kelapa yaitu Vitamin B, yang terdiri dari B1, B2, B3, B5, B6, B7, dan B9 atau Folat.
“Vitamin B, terutama B6 dan Folat, dapat sangat berperan pada sistem imun secara keseluruhan,” ujar Juwalita.
Menurutnya, sistem imunitas tubuh manusia memang sangat kompleks. Mulai dari luar seperti kulit, saluran pernapasan, bulu-bulu getar di saluran pernapasan, kemudian masuk lagi ke dalam ada sel-sel imun yang melawan patogen atau penyebab penyakit.
Juwalita menilai jika melihat perannya, vitamin B6 berperan besar dalam sistem imun. Ia memaparkan kemungkinan besar orang yang mengonsumsi air kelapa akan memperoleh manfaat dari support vitamin yang ada di dalamnya, sehingga membantu memenuhi kebutuhan vitamin B.