
TIKTAK.ID – Ketua Harian DPP Partai Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad membenarkan kabar mengenai rencana Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra, Sandiaga Salahuddin Uno yang meminta kesediaan waktu Ketua Umum Prabowo Subianto untuk bertemu.
“Pak Sandi meminta waktu untuk bertemu dengan Ketua Umum karena permintaan waktu itu disampaikan,” ujar Dasco di Gedung Nusantara III, Kompleks Parlemen, Jakarta, pada Selasa (10/1/23), seperti dilansir Sindonews.com.
Kemudian Wakil Ketua DPR tersebut mengatakan bahwa rencana pertemuan dari Sandiaga Uno itu telah masuk ke telinga Prabowo. Akan tetapi, Dasco menyebut berdasarkan informasi yang dia terima, Prabowo saat ini masih mempertimbangkan pertemuan tersebut.
Baca juga : Parpol Nonparlemen Gabung Koalisi Gerindra-PKB
“Saya dengar Ketua Umum tengah mempertimbangkan untuk menerima Saudara Sandi,” terang Dasco.
Lebih lanjut, Dasco mengaku enggan berspekulasi ketika disinggung mengenai pertemuan tersebut ada kaitannya dengan isu belakangan yang menyebut Sandiaga Uno bakal pindah ke Partai Persatuan Pembangunan (PPP). Dasco mengklaim tidak mengetahui apa yang akan dibahas.
“Saya enggak tahu. Kalau permintaan pertemuannya terkait apa dan karena apa kan Pak Sandi yang tahu,” jelas Dasco.
Sementara itu, Sandiaga Uno mengumumkan bakal bertabayun dan menemui langsung Prabowo. Sandiaga menyampaikan hal itu untuk menanggapi pernyataan terbaru Prabowo dan ketidakhadirannya dalam peresmian Kantor Badan Pemenangan Presiden Gerindra.
Baca juga : Hasto Sebut Megawati Sudah Bisiki Jokowi Soal Nama Capres PDIP, Ganjar atau Puan?
“Saya akan tabayun, yang muda hormat dan akan menunggu waktu untuk memperoleh arahan. Bukan adab dan etika yang baik kalau berbalas melalui media publik,” tutur Sandi dalam keterangan tertulis, Minggu (8/1/23), mengutip Tempo.co.
Sehari sebelumnya, Prabowo sempat buka suara soal kader partai yang ingin meninggalkan partainya. Prabowo menilai bila memang ingin pisah, berpisahlah dengan cara yang baik.
“Jika ingin pisah, pisah yang baik, silakan,” ucap Prabowo saat menyampaikan pidato, di Kantor Badan Pemenangan Presiden Partai Gerindra, Jakarta, Sabtu (7/1/23). Sandi sendiri tak hadir dalam acara ini karena mengaku tidak diundang.
Baca juga : Ganjar, Gibran dan Ahok Ikut Hadir di HUT Setengah Abad PDIP
Lebih lanjut, Sandi menganggap dunia politik itu dinamis. Untuk itu, dia belum mau berkomentar banyak soal ramainya isu miring dirinya yang ramai diperbincangkan saat ini.