TIKTAK.ID – Samsung diketahui telah merilis fitur bernama iTest, guna merayu pengguna iPhone agar mau beralih ke Android. Fitur tersebut akan membuat pengguna iPhone bisa menjajal tampilan antarmuka (UI) ponsel Samsung Galaxy, tanpa perlu memiliki ponsel Android Samsung.
Jika pengguna iPhone ingin mencoba fitur baru ini, maka pengguna bisa mengunjungi situs Samsung iTest di tautan berikut https://itest.nz/.
Di situs interaktif tersebut, pengguna iPhone hanya cukup memindai (scan) kode QR (QR Code) yang tersedia untuk menjalankan fitur Samsung iTest di perangkat iPhone mereka.
Setelah itu, Samsung iTest akan muncul pada layar home screen iPhone dalam bentuk aplikasi. Bila aplikasi Samsung iTest itu diklik, barulah tampilan iPhone akan berubah secara otomatis menjadi antarmuka Samsung Galaxy (Android).
“Anda akan sedikit merasakan pengalaman seperti menggunakan ponsel Samsung, tapi tanpa harus mengganti perangkat Anda,” ujar Samsung dalam sebuah pernyataan, seperti dilansir Kompas.com.
“Kami memang tidak dapat mereplikasi setiap fungsi, tapi Anda akan melihat bagaimana perubahannya saat Anda beralih ke tampilan lain,” imbuh Samsung.
Tidak hanya itu, pengguna juga bisa melakukan berbagai hal, seperti menjelajahi Galaxy Store, mengubah tema, menilik aplikasi Samsung Camera, mengakses pesan, telepon, dan lain sebagainya.
Jangan kaget apabila tiba-tiba Anda mendapat telepon dan pesan masuk karena itu merupakan bagian dari simulasi untuk menjelaskan tentang fitur UI Samsung.
Terdapat pula sejumlah tips yang muncul ketika menavigasi UI untuk memberi tahu fitur-fitur apa saja yang tidak dapat diakses.
Dikutip KompasTekno dari 9To5Mac, Sabtu (10/4/21), tampilan menu pesan, panggilan telepon, dan halaman pengaturan juga sama persis seperti yang ada di Samsung Galaxy.
Maka dari itu, secara tidak langsung Samsung seolah memperkenalkan tampilan antarmuka-nya keseluruhan kepada pengguna iPhone. Hal itu bertujuan untuk menawarkan pengalaman yang berbeda bagi pengguna iPhone.
Selain itu, Samsung juga memanfaatkan fitur tersebut sebagai ajang promosi produk Galaxy lainnya. Di antaranya TWS Galaxy Buds Pro, Galaxy Buds Live, dan smartwatch Galaxy Watch 3.