TIKTAK.ID – Masyarakat Indonesia gemar membuat masakan ungkep. Namun masalahnya, jika disimpan di freezer memerlukan waktu lama untuk mencairkannya, tapi kalau ditaruh di chiller tidak bisa bertahan lama.
Untuk menjawab persoalan tersebut, Samsung meluncurkan “Kulkas Ungkep”. Kulkas ini merupakan perangkat Top-Mounted Freezer (TMF) alias kulkas dua pintu. Terdapat dua varian yang dihadirkan, yaitu Bespoke yang berpenampilan stylish serta desain klasik yang memadukan tampilan sleek dan modern.
“Keduanya cocok bagi keluarga yang sedang mencari kulkas dengan kapasitas lebih besar, namun tidak menambah ukuran dimensi luar, memiliki performa pendinginan yang optimal untuk menjaga kesegaran makanan lebih lama, dan tetap hemat energi,” ungkap Head of Home Appliances Product Marketing Samsung Electronics Indonesia, Purnomo Mokale, pada Selasa (30/5/23), seperti dilansir detik.com.
Samsung membekali kedua “Kulkas Ungkep” dengan kompartemen khusus yang disebut Optimal Fresh+ yang terletak di bagian atas fridge. Kompartemen tersebut bisa menyimpan makanan ungkep dan bahan makanan lainnya dengan penyesuaian suhu yang tepat, sehingga tahan lama. Namun tidak mencapai kondisi beku agar dapat diolah dengan cepat.
Berikut ini empat mode pendinginan yang tersedia pada kompartemen Optimal Fresh+:
- Soft freeze mode yang berfungsi menyimpan makanan ungkep, daging, ayam, ikan, dan bahan makanan lain pada suhu -40°C. Dengan begitu, bahan makanan bisa disimpan lebih lama tanpa menjadi beku, dan siap masak kapan saja tanpa proses defrost.
- Meat & fish mode untuk menyimpan daging atau ikan pada suhu dingin atau chilled di -10°C. Mode ini memberikan kesegaran yang tahan lebih lama dibandingkan penyimpanan pada fridge.
- Power cool mode yang mampu mendinginkan minuman-minuman favorit Anda dua kali lebih cepat ketimbang fridge.
- Fridge mode, di mana kompartemen ini berada dalam suhu 30°C, yang cocok untuk menyimpan makanan seperti susu, yoghurt, dan keju.
Samsung merancang “Kulkas Ungkep” dengan teknologi SpaceMax, yang memberikan ruang penyimpanan internal hingga 20 liter lebih besar, tanpa memengaruhi dimensi luar kulkas. Rahasianya ada pada dinding kulkas yang memakai bahan insulasi spesial urethane dengan efisiensi tinggi, sehingga dinding kulkas mampu dirancang lebih tipis.