TIKTAK.ID – Jika Anda sedang bingung membawakan bekal sekolah untuk anak, cobalah memasak Steak Ayam Goreng. Anda juga bisa menambahkan keju cheddar untuk lapisannya, supaya semakin gurih dan creamy.
Seperti dikutip Kompas.com dari buku “Resep Makanan Rumahan Paling Digemari – Lezatnya Ayam Goreng” (2013) karya Indriani terbitan PT Gramedia Pustaka Utama, berikut ini resep Steak Ayam Goreng Keju.
Bahan Steak Ayam Goreng:
2 buah dada ayam fillet, potong tipis melebar, lalu tusuk-tusuk dengan garpu supaya bumbu meresap
1 sdm air jeruk lemon
1/2 sdt bawang putih bubuk
1/2 sdt garam
1/4 sdt merica bubuk
1/4 kg minyak sayur, untuk menggoreng
1/4 kg margarin, untuk menggoreng
Bahan pelapis:
100 gram tepung terigu
15 gram tepung maizena
1/4 sdt baking powder
75 kg keju cheddar, parut
1/4 sdt merica bubuk
1 sdm seledri cincang
1/4 sdt garam
1 putih telur, kocok lepas
Bahan saus:
1/2 buah bawang bombai, cincang
2 siung bawang putih, cincang halus
10 buah jamur shimeji cokelat
3 sdm saus barbeque
1/4 sdt gula pasir
1 sdt merica hitam, haluskan
1/4 sdt garam
500 ml air kaldu
2 sdm tepung terigu
Cara membuat Steak Ayam Goreng Keju:
- Langkah pertama, lumuri ayam menggunakan air jeruk lemon, garam, bawang putih bubuk, dan merica bubuk. Simpan di dalam wadah tertutup selama kurang lebih dua jam dalam lemari es sampai bumbu meresap.
- Kemudian buat pelapis. Campur rata tepung terigu, tepung maizena, baking powder, keju parut, merica bubuk, seledri, dan garam. Gulingkan ayam di dalam campuran tepung, lalu celup di dalam kocokan telur, dan gulingkan kembali dalam campuran tepung. Sisihkan.
- Goreng ayam tepung menggunakan campuran margarin dan minyak sayur, hingga berwarna kuning kecokelatan dan matang dengan api kecil. Angkat, lalu tiriskan.
- Selanjutnya buat saus. Tumis bawang bombai dan bawang putih dengan margarin, tambahkan tepung terigu, dan aduk sampai menjadi adonan yang licin.
- Masukkan jamur shimeji. Bumbui dengan saus barbeque, gula pasir, merica hitam, dan garam, lalu masak sampai kental.