
TIKTAK.ID – “Siu Mie” atau ‘mi panjang umur’ merupakan salah satu hidangan khas Imlek dan saat merayakan ulang tahun. Mi ini memiliki filosofi cukup dalam, yakni lambang pengharapan dapat berumur panjang.
Cara memasak Siu Mie memang hampir sama dengan mi goreng, yakni ditumis dengan sedikit minyak supaya tidak menggumpal. Akan tetapi, baik saat memasak, menyajikan, dan memakannya, Siu Mie tidak boleh terputus. Jika sampai terputus, maka dipercaya dapat mengurangi usia seseorang.
Seperti dikutip Kompas.com dari laman Cooking Nytimes, berikut ini cara membuat “Siu Mie” atau ‘mi panjang umur’.
Bahan Siu Mie:
350 gram mi kuning, bisa juga menggunakan lo mie
2 sdt minyak wijen
300 gram paha ayam filet, potong berbentuk dadu
1 sdm jahe parut
3 siung bawang putih geprek, cincang
1 sdt cuka beras
1 sdt tepung maizena
1 sdt kecap asin
1 sdm garam
1/4 sdt lada putih bubuk
2 sdm saus tiram
2 sdm minyak sayur
1/4 sdt cabai bubuk
150 gram kubis, iris tipis-tipis
100 gram jamur shitake segar, iris tipis-tipis
2 – 3 batang daun bawang, iris halus
Kaldu jamur secukupnya
Bawang goreng secukupnya sebagai taburan mi
Cara membuat:
Pertama, didihkan air dalam panci dan rebus mi kuning sampai matang atau sekitar 3 sampai 5 menit, aduk-aduk supaya tidak lengket. Tiriskan, lalu bilas dengan air dingin dan tiriskan kembali. Letakkan mi di dalam wadah, beri minyak wijen, aduk rata.
Kemudian campur ayam dalam mangkuk. Tambahkan parutan jahe, sedikit cuka beras, tepung maizena, kecap asin, garam, dan lada bubuk, lalu aduk perlahan.
Dalam mangkuk yang lain, campur sisa cuka beras dan satu sendok kecap asin.
Setelah itu, tumis bawang putih dan bubuk cabai selama 10 detik. Tambahkan ayam yang sudah dicampur dengan bumbu, lalu masak sekitar 3 menit atau hingga ayam mulai matang, angkat dan sisihkan.
Selanjutnya tumis kubis dan jamur hingga layu menggunakan bekas tumisan ayam. Jika sudah matang, matikan api dan campur dengan tumisan ayam.
Panaskan minyak kembali. Tumis mi kuning selama 30 detik, dan masukkan campuran cuka beras dan kecap asin yang sudah disiapkan sebelumnya. Masukkan juga tumisan ayam, sayuran, serta daun bawang, lalu bumbui dengan garam dan kaldu jamur. Tumis sebentar sampai ayam dan sayuran tercampur.
Pindahkan Siu Mie ke dalam mangkuk saji, dan beri taburan bawang goreng di atasnya sebelum disantap.