TIKTAK.ID – Nastar merupakan salah satu kue kering yang biasa disajikan saat Lebaran. Untuk membuat Nastar, perlu memperhatikan sejumlah hal. Misalnya jangan mencampur terlalu banyak tepung dalam adonan Nastar supaya tidak keras ketika dibentuk. Kemudian memanggang Nastar sebaiknya memakai suhu tidak terlalu tinggi agar kulitnya tidak retak setelah matang.
Pada resep Nastar kali ini, menggunakan full butter sehingga terasa premium dan lembut di mulut.
Seperti dikutip Kompas.com dari buku “Laris Manis Bakulan @dinniroti – 45 Resep Kue Kering, Cake, Roti” (2021) oleh Wahdini Miftahul Husna terbitan Gramedia Pustaka Utama, berikut ini resep Nastar Premium Full Butter.
Bahan Nastar Premium Full Butter:
250 gr butter atau mentega
60 gr gula halus
15 gr susu bubuk full cream
15 gr tepung maizena
375 gr terigu protein sedang
3 butir kuning telur
15 gr keju parmesan parut
Bahan isian Nastar:
Selai nanas homemade
Bahan olesan Nastar, aduk sekaligus dan saring:
3 butir kuning telur omega
1 sdm olive oil
1 sdm kental manis
Cara membuat Nastar Premium Full Butter:
- Langkah pertama, mikser mentega dan gula halus sampai rata saja. Kemudian masukkan kuning telur, mikser sampai rata, dan matikan mikser.
- Setelah itu masukkan terigu, maizena, susu bubuk, dan keju parmesan. Aduk memakai spatula sampai adonan dapat dibentuk atau dipulung. Bila adonan dirasa masih lembek, tambahkan tepung sedikit saja.
- Selanjutnya timbang adonan kulit seberat delapan gram dan isian tiga gram atau sesuai selera. Bentuk bulat. Lakukan langkah ini sampai adonan habis.
- Panggang adonan dengan suhu 135 derajat Celsius selama 45 menit atau sampai matang. Sesuaikan dengan oven masing-masing.
- Jika sudah matang, angkat dan oles dengan bahan olesan Nastar. Lakukan ketika Nastar masih panas supaya bisa menempel dengan erat olesannya. Lakukan dua kali pengolesan supaya hasilnya lebih cantik.
- Oven kembali dengan suhu 110 derajat Celsius hingga warnanya kuning keemasan seperti yang diinginkan.
- Angkat, dinginkan, dan masukkan ke dalam stoples.