TIKTAK.ID – Menu masakan Ayam Pok Pok, sepintas terdengar lucu, mirip istilah pukpuk yang sering digunakan anak muda di media sosial untuk menunjukkan perasaan kasihan terhadap orang yang sedang sedih, patah hati, galau, dsb, lalu ditepuk-tepuk pundaknya.
Lalu seperti apakah Ayam Pok Pok ini? Apakah cara membuatnya dilakukan dengan menepuk-nepuk daging ayamnya?
Inilah salah satu olahan makanan yang dibuat dari fillet daging ayam dibalut dengan tepung berbentuk kecil-kecil yang kemudian digoreng.
Baca juga: Bosan di Rumah Aja? Yuk Bikin Camilan Pangsit Udang Crispy Penggugah Selera
Seperti diketahui, ayam merupakan salah satu bahan masakan yang dicari banyak orang karena cita rasanya yang lezat jika diolah dengan cara yang tepat.
Cita rasa aneka olahan ayam tak perlu diragukan lagi. Rasanya yang enak, membuat masyarakat mulai dari kalangan anak-anak hingga dewasa sangat menyukai makanan ini. Tak terkecuali saat diolah menjadi menu Ayam Pok Pok yang enaknya luar biasa.
Bahan-bahan:
500 gram ayam fillet, potong kotak kotak
2 sdm saus tiram
2 buah bawang putih halus
1 sdm garam
2 butir telur
1 sdt merica halus
Bahan tepung:
10 sdm tepung terigu
2 sdm maizena
2 sdm tepung beras
1 sdt bubuk kaldu ayam
1 sdt bubuk bawang putih
1/2 sdt garam halus
Baca juga: Astaga! Sayur Lodeh Bisa Depak Jauh Corona? Cermati Resep dan Cara Masaknya
Cara membuat:
Siapkan ayam yang sudah dibumbui saos tiram, garam, merica, bawang putih halus, lalu diamkan minimal 2 jam atau bisa semalam di kulkas agar meresap,
Tambahkan telur pada ayamnya, kemudian aduk- aduk hingga merata,
Adonan tepung kering campur semua bahan bahannya, aduk rata hingga tercampur,
Masukkan adonan ayam yang sudah tercampur rata dengan telur, cubit-cubit hingga keriting, lalu sisihkan
Goreng ke dalam wajan hingga terendam minyak panas, ingat jangan dibalik- balik ya,
Tunggu hingga setengah matang baru dibalik, 1 kali balik saja,
Gunakan panci kecil stainless supaya panas stabil rata,
Siap dihidangkan dengan tambahan saos botolan maupun mayones atau bisa juga salad ala Hokben.