TIKTAK.ID – Salah satu menu yang praktis dan disukai banyak orang adalah ayam goreng. Anda pun bisa menyetoknya di kulkas, dan tinggal menggoreng ayam saat hendak disajikan.
Kali ini cobalah membuat Ayam Goreng Lengkuas. Ayam goreng ini memiliki cita rasa gurih dan renyah. Lauk ini pun cocok disantap bersama nasi putih hangat dan sambal.
Cara membuat Ayam Goreng Lengkuas termasuk mudah, dan bahan-bahannya pun gampang ditemukan di pasar terdekat.
Seperti dikutip Suara.com dari kanal YouTube Devina Hermawan, berikut ini resep Ayam Goreng Lengkuas untuk delapan potong.
Bahan Ayam Goreng Lengkuas:
2 ekor ayam pejantan, potong-potong
1 liter air kelapa
1 ½ sdt garam
200 gr lengkuas
250 ml air
Bahan bumbu halus:
3 batang serai, geprek
5 lembar daun salam
10 butir kemiri
10 siung bawang putih
10 siung bawang merah
2 sdt ketumbar
50 m minyak
8 gr terasi (opsional)
Cara membuat Ayam Goreng Lengkuas:
- Langkah pertama, potong lengkuas mengikuti serat. Kemudian blender menggunakan air, tapi jangan terlalu halus.
- Masukkan bawang merah, bawang putih, kemiri, ketumbar, dan minyak ke dalam blender, lalu haluskan.
- Selanjutnya, panaskan sedikit minyak di atas wajan. Tumis bumbu halus sampai wangi dengan api kecil hingga setengah kering. Masukkan serai dan daun salam, lalu tumis lagi hingga matang.
- Masukkan terasi dan tuang air kelapa. Aduk sampai semua bahan tercampur rata.
- Tambahkan lengkuas, dan masak hingga bumbu matang.
- Setelah itu, masukkan ayam. Bumbui dengan garam, penyedap, dan merica. Aduk rata dan masak dengan api sedang hingga air setengah susut.
- Sisihkan ayam, daun salam, dan serai.
- Masak bumbu sampai kering menggunakan api besar hingga air hampir habis. Kecilkan api dan masak hingga kering sambil terus diaduk.
- Jika bumbu sudah mengeluarkan minyak, matikan api dan sisihkan.
- Berikutnya, goreng ayam dan bumbu hingga kecokelatan, lalu tiriskan.
Ayam Goreng Lengkuas pun siap disajikan bersama sambal bawang sebagai pelengkap.