TIKTAK.ID – Pengamat politik, Rocky Gerung dan pakar Hukum Tata Negara, Refly Harun memprediksi mantan Panglima TNI Gatot Nurmantyo dan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan akan berduet dalam pemilihan presiden 2024 mendatang.
Meski Pilpres 2024 masih lama, namun sejumlah pihak telah mulai memproyeksi nama-nama kandidat yang bakal maju sebagai kontestan calon presiden, tak terkecuali Refly.
Melalui kanal YouTubenya, Refly mengatakan, apabila Gatot dan Anies dipasangkan menjadi calon presiden dan calon wakil presiden, maka akan muncul sebuah pasangan yang dahsyat.
Baca juga : Jokowi Ingin RI Berhenti jadi Eksportir Batubara Mentah dengan Cara ini
Sebab, menurut Refly, keduanya berpotensi mengisi kekosongan kans yang telah ditinggalkan oleh Prabowo sejak memutuskan bergabung dalam pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi) sebagai Menteri Pertahanan.
“Ceruk kosong yang ditinggalkan Prabowo akan diisi oleh Anies Baswedan. Banyak sekali pendukung Prabowo yang kecewa, kemudian menjagokan Anies Baswedan yang sekarang dianggap sebagai simbol perlawanan,” ujar Refly, seperti dilansir Hops.id -jaringan Suara.com, Sebtu (24/10/20).
Refly pun menilai baik Gatot maupun Anies sama-sama memiliki kekuatan publik. Ia menyatakan keduanya memiliki peluang yang lebih besar ketimbang nama-nama lain yang pernah disebut akan masuk ke bursa pencalonan presiden tahun 2024 nanti. Tokoh yang ia bandingkan itu yakni Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil dan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo.
Baca juga : Jokowi Blak-blakan Ungkap Alasan Kebut RUU Cipta Kerja di Tengah Pandemi
“Tentu akan dahsyat kalau duet Gatot dan Anies dipersatukan, misalnya sebagai simbol perlawanan dari rezim,” terang Refly.
Halaman selanjutnya…