TIKTAK.ID – Liverpool tidak bisa menganggap remeh RB Leipzig yang akan dihadapi di babak 16 besar Liga Champions. Pasalnya, tim asal Jerman tersebut memiliki catatan yang cukup bagus ketika melawan tim-tim asal Inggris.
Seperti dilansir CNN Indonesia dari Sky Sports, Liverpool dijadwalkan bertamu lebih dulu ke Leipzig pada 16 Februari 2021 mendatang. Setelah itu, leg kedua di Anfield akan digelar dua pekan kemudian, tepatnya pada 10 Maret 2021.
Dalam pertandingan melawan Leipzig, Liverpool tak ingin terpeleset lagi di babak 16 besar seperti musim lalu, saat dijungkalkan oleh Atletico Madrid dua kali, dengan hasil skor 1-0 dan 3-2.
Sebab, Leipzig memang bukan lawan yang mudah buat The Reds. Pasukan Julian Nagelsmann tersebut mempunyai catatan mengesankan saat melawan tim-tim Inggris.
Contohnya pada Liga Champions musim lalu, Leipzig berhasil menendang Tottenham Hotspur melalui kemenangan 1-0 dan 3-0. Selanjutnya pada musim ini, tim yang berdiri pada 2009 itu juga sukses mengirim Manchester United turun kasta ke Liga Europa. Mereka menang dengan skor 3-2 di matchday terakhir Grup H sekaligus merebut tiket lolos ke 16 besar.
Akan tetapi, Liverpool juga bukan tanpa catatan bagus, karena sejauh ini, Liverpool perkasa atas tim-tim Jerman. Mengutip Opta, Liverpool masih belum terkalahkan dari 10 laga melawan tim asal Jerman. Mereka telah menang tujuh kali dan seri tiga kali.
Terakhir, The Kop kalah pada 2002 lalu, ketika Liverpool keok 2-4 dari Bayer Leverkusen di perempatfinal Liga Champions 2001/2002. Kemenangan terakhir Liverpool melawan tim Jerman terjadi di babak 16 besar Liga Champions 2018/2019, sedangkan ketika dua kali menghadapi Bayern Munchen, Liverpool menang 3-1 dan seri 0-0.
Meski begitu, Liverpool tetap perlu waspada karena Leipzig juga bagus di Bundesliga. Saat ini, mereka berada di posisi ketiga dengan jumlah poin yang sama, 24 poin, dengan Bayern di posisi kedua. Selain itu, Leipzig juga menjadi tim yang paling sedikit kebobolan di kancah domestik. Diketahui dari 11 laga, mereka baru kebobolan sembilan gol.