TIKTAK.ID – Ngemil merupakan salah satu kebiasaan yang sulit ditinggalkan. Kebiasaan ini pun dapat menjadi tidak sehat jika snack atau kudapan yang dikonsumsi mengandung kadar kolesterol yang tinggi.
Agar kebiasaan ini tetap sehat, yakni dengan cara mengubah jenis kudapan yang rendah kolesterol, sehingga dapat membantu menjaga kadar kolesterol.
Seperti dilansir Kompas.com, berikut ini snack rendah kolesterol yang bisa menjadi pilihan ngemil Anda:
Alpukat dan roti gandum
Alpukat adalah salah satu sumber lemak tak jenuh yang telah terbukti dapat menurukan kadar kolesterol LDL (Low-Density Lipoprotein). Alpukat juga bisa membantu Anda mendapatkan supply serat, karena setiap separuh buah alpukat kurang lebih mengandung 5 gram serat.
Jika dipadukan dengan kandungan serat dari roti gandum, maka dapat membuat kebutuhan tubuh akan serat jadi tercukupi.
Cara praktis dalam mengolah camilan sehat ini dengan memanggang roti, lalu berikan potongan alpukat di atas roti gandum.
Anda dapat menambahkan perasan air lemon dan semacamnya bila ingin menambah rasa.
Kacang dengan kandungan lemak yang sehat
Kacang-kacangan dapat menjadi pilihan ngemil penderita kolesterol. Salah satu kacang-kacangan yang direkomendasikan yakni almond. Meski begitu, untuk bisa ngemil kacang-kacangan seperti almond, porsi snack harus konsisten setiap harinya, karena almond memiliki kandungan kalori tinggi. Contohnya, Anda harus memakan kacang almond sebanyak 24 butir setiap harinya.
Edamane rebus
Edamane dapat menjadi pilihan snack rendah kolesterol dengan pengolahan yang paling mudah. Cukup rebus edamame, lalu tambahkan sedikit garam untuk perasa, siap menjadi camilan Anda.
Tidak hanya rendah kolesterol, edamane juga memiliki beberapa nutrisi baik seperti serat dan lemak jenuh.
“Edamane adalah sumber nutrisi dan antioksidan yang sangat baik. Selain itu, edamame merupakan makanan yang bagus untuk program diet Anda,” tutur Mascha Davis, seorang konsultan diet dari Amerika Serikat.
Jika tidak ingin direbus, kamu juga dapat memanggang edamane dengan sedikit saja campuran cuka dan garam.
Ketiga camilan ringan di atas dapat menjadi pilihan terbaik bagi penderita kolesterol untuk mencegah kenaikan kolesterol sambil tetap menjalankan hobi ngemil.