
TIKTAK.ID – Di tengah turunnya harga minyak dunia dan merebaknya wabah Corona (Covid-19), Komisaris Utama PT Pertamina (Persero) Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok ditantang untuk menurunkan harga Bahan Bakar Minyak (BBM). Hal itu diungkapkan politikus muda Partai Gerindra, Kawendra Lukistian.
“Akibat melemahnya permintaan dari berbagai negara, sejak awal Maret 2020 harga minyak dunia sudah terkoreksi lebih dari 50 persen,” ujar Kawendra Lukistian, seperti dilansir SINDOnews, Selasa (31/3/20).
Kawendra menilai, merosotnya harga minyak dunia itu cukup luar biasa.
Baca juga : VIRAL! Surat Terbuka Pasien Positif Virus Corona untuk Jokowi
“Semoga Pertamina bisa segera mengoreksi harga BBM,” lanjut Kawendra.
Lebih lanjut, Kawendra mengatakan sensibilitas Pemerintah diuji dalam kondisi seperti saat ini.
Menurut Kawendra, ini waktunya Ahok beserta jajarannya di Pertamina bekerja maksimal untuk rakyat, untuk segera menurunkan harga BBM. Ia menyebut hal itu demi meringankan beban rakyat di tengah pandemi Corona.
Sebelumnya, harga minyak mentah dunia kembali merosot. Penurunan harga minyak tersebut imbas dari kekhawatiran investor terhadap pelemahan permintaan di tengah meningkatnya penyebaran virus Corona di berbagai belahan dunia.
Baca juga : Erick Thohir Murka Usai Heboh Pasutri Belanja di Mal Pakai APD Lengkap
Harga minyak mentah berjangka West Texas Intermediate (WTI) untuk pengiriman Mei, dipatok US$20,09 per barel atau turun US$1,42 di New York Mercantile Exchange. Ini merupakan kontrak harga terendah sejak 2002.
Sementara harga minyak mentah berjangka Brent untuk pengiriman Mei turun US$2,17 menjadi US$22,76 per barel di London ICE Futures Exchange.
Halaman selanjutnya…