TIKTAK.ID

Main Menu

  • Home
  • Berita Unik
  • Nasional
  • Internasional
  • Selebriti
  • Olahraga
  • Teknologi
  • Tips & Tutorial
Sign in / Join

logo

TIKTAK.ID

  • Home
  • Berita Unik
  • Nasional
  • Internasional
  • Selebriti
  • Olahraga
  • Teknologi
  • Tips & Tutorial
Teknologi
Home›Teknologi›Menolak Mati, Winamp Luncurkan Versi Baru

Menolak Mati, Winamp Luncurkan Versi Baru

By Alfan Mahardika
20 April 2023
Menolak Mati, Winamp Luncurkan Versi Baru

TIKTAK.ID – Pemutar musik lawas, Winamp, tampaknya menolak “mati”, dengan meluncurkan versi baru. Winamp mengumumkan kehadiran versi baru ini melalui akun Twitter resmi dengan handle @winamp pada Kamis (13/4/23).

Versi anyar dari pemutar musik legendaris yang populer pada 1990-an hingga awal 2000-an tersebut kini membawa fitur yang lebih komplet, seperti musik, podcast, radio, hingga audiobook. Selain itu, Winamp versi 2023 juga membawa perombakan desain besar-besaran yang lebih segar dan modern.

Penggemar tidak akan menemui desain klasik khas Winamp di versi anyar ini. Anda dapat mencoba versi baru dari Winamp kini secara online lewat browser laptop atau ponsel di URL www.winamp.player.com.

Jika mengakses URL tersebut, pengguna bakal disambut dengan halaman seperti mengunjungi situs musik alir (streaming music) zaman sekarang, sebut saja seperti Spotify dan YouTube Music. Terdapat keterangan “Welcome to Winamp” (Selamat Datang di Winamp).

Kemudian pengguna diarahkan untuk mendaftar (sign up) atau masuk (log in) akun untuk merasakan pengalaman audio penuh dengan Winamp versi baru. Pada sisi kiri halaman, ada fitur-fitur utama yang dibawa Winamp versi 2023, di antaranya pustaka lagu, musisi, siniar (podcast), dan stasiun radio.

Salah satu fitur yang ditonjolkan oleh Winamp versi 2023 yakni Fanzone. Seperti dilansir Winamp, Fanzone adalah fitur keanggotaan (membership) mulai dari 1 Euro (sekitar Rp16.000-an) di saluran musisi. Penggemar pun dapat secara langsung memberikan dukungan materiil kepada musisi favoritnya.

Akan tetapi, perpustakaan musik, podcast, radio, dan audiobook Winamp versi 2023 ini dapat dibilang masih minim. Sebab, tidak ada nama-nama musisi top dunia seperti BTS, Justin Bieber, Taylor Swift, Blackpink, dan lainnya.

Untuk diketahui, sebelum versi 2023, Winamp juga sempat merilis update besar-besaran untuk aplikasi Winamp pada September 2022. Pembaruan tersebut menandai update besar pertama sejak Winamp 5.8 yang dirilis pada 2018 atau empat tahun yang lalu. Tak seperti Winamp 2023 yang hadir dalam basis halaman web, Winamp versi 2022 hadir dalam format aplikasi dengan tampilan klasik khasnya.

Bahkan desain klasik Winamp dipertahankan lengkap dengan ikon-ikon fungsional seperti sebelumnya. Tapi secara teknis, tampilan Winamp 5.9 ditingkatkan dari basis code Visual Studio 2008 (VS2008) ke Visual Studio 2019 (VS2019).

Tagspemutar musikWinampwinamp versi baru

Related articles More from author

  • Sempat Menghilang, Kini Winamp Kembali Lagi
    Teknologi

    Sempat Menghilang, Kini Winamp Kembali Lagi

    5 Agustus 2022
    By Alfan Mahardika
  • Teknologi

    Diproduksi Terbatas, Honda S2000 Potensial Jadi Mobil Antik dan Langka

    12 Oktober 2019
    By Alfan Mahardika
  • Instagram Uji Coba Fitur NFT
    Teknologi

    Instagram Uji Coba Fitur NFT

    17 Mei 2022
    By Alfan Mahardika
  • Xiaomi Perkenalkan Kamera 'Telescopic' untuk Gawai
    Teknologi

    Xiaomi Perkenalkan Kamera ‘Telescopic’ untuk Gawai

    9 November 2020
    By Alfan Mahardika
  • Asus VivoBook 15, Cocok Dibawa Bepergian
    Teknologi

    Asus VivoBook 15, Cocok Dibawa Bepergian

    24 Juni 2021
    By Alfan Mahardika
  • Xiaomi Siapkan Ponsel Layar Lipat Seukuran Tablet
    Teknologi

    Xiaomi Siapkan Ponsel Layar Lipat Seukuran Tablet

    20 Januari 2021
    By Alfan Mahardika

Leave a reply Batalkan balasan

Berita Menarik Lainnya

  • Gilang Juragan 99 Mundur, Arema FC Garansi Kontrak Pemain Aman
    Olahraga

    Gilang Juragan 99 Mundur, Arema FC Garansi Kontrak Pemain Aman

  • Kandidat Cawapres Prabowo Sisa Dua Nama, Siapa Saja?
    Nasional

    Kandidat Cawapres Prabowo Sisa Dua Nama, Siapa Saja?

  • Tepis Isu Dukung Rizal Ramli, Mahfud MD Setuju Threshold Capres 4 Persen
    Nasional

    Mahfud MD Kembali Tegaskan Tak Ada Jokowi 3 Periode Maupun Penundaan Pemilu

  • TIKTAK.ID - 5 Cara Atasi Nyeri Pinggang Tanpa Pijat
    Tips & Tutorial

    5 Cara Atasi Nyeri Pinggang Tanpa Pijat

  • Huawei Kenalkan MatePad Pro 11, Tablet Rasa PC
    Teknologi

    Huawei Kenalkan MatePad Pro 11, Tablet Rasa PC

Berita Terbaru

  • 9 Mei 2025

    Sikapi Aspirasi, Prabowo Siap Temui Forum Purnawirawan TNI Soal Desakan Copot Gibran

  • 9 Mei 2025

    Sempat Ajukan Mundur, Hasan Nasbi Klaim Diminta Lanjutkan Jabat Kepala PCO

  • 9 Mei 2025

    Tak Lagi Dianggap Penyelenggara Negara, Petinggi BUMN Kini Dapat Dijerat UU Tipikor

  • 9 Mei 2025

    Dinilai ‘Mengerikan’, Worldcoin dan World ID Dibekukan Komdigi

  • 6 Mei 2025

    Huawei Rilis Ponsel Lipat Mate XT Ultimate di Indonesia, Harga Rp53 Juta

  • Popular Posts

  • PDIP Minta Anies Tidak Kompetisi Lawan Jokowi, Apa Maksudnya?

    PDIP Minta Anies Tidak Kompetisi Lawan Jokowi, Apa Maksudnya?

    By Joni Sitohang
    2 April 2020
  • TIKTAK.ID - Anggota Jundullah ANNAS Digrebek Densus 88

    Benarkah Terduga Teroris Cijagra Anggota Aktif Jundullah ANNAS

    By Adam Humain
    17 Oktober 2019
  • Amien Rais Janji Jewer Pemerintah

    Amien Rais ke Pemerintah: Kerja Gak Becus, Saya Jewer

    By Adam Humain
    30 Oktober 2019
  • Anggota DPR Positif Corona Meninggal Dunia, MPR Minta Jokowi Segera Lockdown Jakarta

    Anggota DPR Meninggal Karena Corona, MPR Minta Jokowi Segera Lockdown Jakarta

    By Joni Sitohang
    29 Maret 2020
  • Pengamat Politik Heran Neno Warisman Gak Nongol di Reuni 212

    Pengamat Politik Heran Neno Warisman Gak Nongol di Reuni 212

    By Johan Arif
    2 Desember 2019

Tips dan Fakta Menarik

Tips & Tutorial

Lakukan Kebiasaan Ini untuk Cegah Gigi Berlubang

TIKTAK.ID – Gigi berlubang akan menimbulkan rasa sakit yang semakin parah bila tidak segera ditangani. Health menjelaskan bahwa gigi berlubang merupakan kerusakan pada bagian terluar gigi, yang disebut dengan enamel, ...
  • Penyebab Bruxims atau Menggeretakkan Gigi Saat Tidur

    Penyebab Bruxims atau Menggeretakkan Gigi Saat Tidur

    By Hendra Setiawan
    24 November 2021
  • Ketahui Manfaat Chamomile untuk Atasi Susah Tidur

    Ketahui Manfaat Chamomile untuk Atasi Susah Tidur

    By Hendra Setiawan
    26 Desember 2021
  • Terlalu Lama Duduk dan Akibat Buruknya untuk Kesehatan

    Terlalu Lama Duduk dan Akibat Buruknya untuk Kesehatan

    By Hendra Setiawan
    1 April 2022
  • Tingkatkan Daya Tahan Tubuh yang Turun dengan Hindari Konsumsi 5 Makanan Ini

    Tingkatkan Daya Tahan Tubuh yang Turun dengan Hindari Konsumsi 5 Makanan Ini

    By Hendra Setiawan
    6 Juli 2021

Redaksi

  • Jalan Kebagusan III, Perum Nuansa Kebagusan, Pasar Minggu, Jakarta Selatan
  • 0812 4664 9215
  • Hubungi Kami

Kalender

Mei 2025
S S R K J S M
 1234
567891011
12131415161718
19202122232425
262728293031  
« Apr    
© Copyright 2019 TIKTAK.ID. All rights reserved.

Login

Welcome! Login in to your account
Lost your password?

Lost Password

Back to login