
TIKTAK.ID – Gelombang demonstrasi enam hari berturut-turut di Amerika Serikat menuntut kematian George Floyd oleh seorang polisi, kini menyebar ke seluruh dunia dan menjadi gerakan internasional. Kemarahan warga Amerika atas pembunuhan warga kulit hitam tak bersenjata itu kini menjadi kemarahan seluruh dunia.
Seperti dikutip CNN, selama akhir pekan kemarin, para demonstran berkumpul di London, Jerman, dan Auckland serta kota-kota lainya untuk memprotes brutalitas polisi dan bersolidaritas dengan demonstran di Amerika.
Baca juga: Marah Besar, Trump Cemooh para Gubernurnya: Kalian Lemah dan Tampak Bodoh!
Di London, Inggris demonstran berdemonstrasi di Trafalgar Square pada Minggu Pagi. Mereka tak lagi peduli dengan aturan lockdown di Inggris yang melarang perkumpulan massa dalam jumlah besar. Sejumlah demonstran juga mendatangi Kedutaan Amerika di Nine Elms di London.
Para demonstran membawa sejumlah plakat bertuliskan “stop killing black people” (hentikan pembunuhan kepada warga kulit hitam) dan slogan “Black Live Matter”.
Di Berlin Jerman, pada Sabtu dan Minggu, para demonstran berkumpul di depan kedutaan Amerika. Dengan menggunakan masker para demonstran membawa plakat yang bertuliskan “Black Live Matter” dan “keadilan tak bisa menunggu”.
Halaman selanjutnya…