
TIKTAK.ID – Grup idola K-pop baru, Newjeans, diketahui sukses mencatat rekor baru. Lagu “Ditto” NewJeans berhasil menjadi lagu yang meraih Perfect All-Kill (PAK) terbanyak sepanjang sejarah.
Pada Sabtu (7/2/23) pukul 21.30 waktu Korea, “Ditto” dilaporkan telah meraih Perfect All-Kill ke-263. Pencapaian itu pun melampaui rekor yang sebelumnya dipegang oleh Rollin dari Brave Girls yang dirilis pada 2017 silam, dengan total 262 Perfect All-Kill.
Sekadar informasi, Perfect All-Kill dicapai saat lagu secara bersamaan menduduki peringkat nomor 1 di semua chart musik harian dan realtime. Termasuk di Melon, Genie Music, YouTube Music, FLO, VIBE, dan Bugs.
NewJeans sendiri meluncurkan lagu “Ditto” pada 19 Desember 2022. Perfect All-Kill pertama mereka di iChart lebih awal pada 25 Desember 2022, dan sejak saat itu, “Ditto” secara konsisten mempertahankan posisinya di puncak berbagai tangga lagu.
Girl group yang baru debut 5 bulan lalu tersebut telah memenangkan penghargaan Rookie of the Year dan kategori Best Digital Song di Golden Disc Awards ke-37 yang digelar pada Sabtu (7/1/23) di Rajamangala National Stadium, Bangkok, Thailand. Kelima anggota NewJeans yang terdiri dari Minji, Hanni, Danielle, Haerin, dan Hyein datang menerima penghargaan tersebut.
“Ini merupakan pertama kalinya kami datang ke Golden Disc. Kami bersyukur dapat tampil di depan penggemar di Thailand. Terima kasih sudah memberi kami penghargaan yang luar biasa. CEO Min Hee Jin, anggota ADORE, dan Bunnies (nama fandom), terima kasih semuanya. Terima kasih juga kepada staf dan penggemar yang selalu membuatnya bersinar,” ujar NewJeans, seperti dilansir Tempo.co.
Lebih lanjut, lagu terbaru NewJeans, “OMG”, yang baru dirilis pada Senin (2/1/23), mampu menduduki peringkat ke-95 di tangga lagu Weekly Top Song Spotify dalam waktu 5 hari. Bahkan “OMG” juga masuk dalam tangga lagu Weekly Top Song di total 13 wilayah. Di antara negara-negara ini, menempati posisi ke-2 di Korea Selatan, posisi ke-4 di Singapura, serta posisi ke-6 di Taiwan.
Adapun lagu “Ditto” yang telah dirilis sebelumnya juga berada di tangga lagu Weekly Top Song di 20 wilayah. Lagu ini menduduki peringkat pertama di empat wilayah termasuk Korea Selatan dan Thailand.