
TIKTAK.ID – Keputusan Gubernur DKI Jakarta, Anies Rasyid Baswedan untuk memperpanjang masa transisi Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) diterima khalayak, termasuk model sekaligus presenter Patricia Gouw. Patricia mengaku beraktivitas dari rumah awalnya menyenangkan, namun setelah beberapa bulan bosan pun bertandang.
“Pastinya bosan, karena aktivitas dibatasi secara tiba-tiba dibandingkan dengan sebelumnya,” ujar Patricia, seperti dilansir Liputan6.com.
Patricia mengungkapkan, sejak Maret 2020 dirinya mulai beradaptasi dan mempelajari hal baru yang sebelumnya jarang disentuh, salah satunya memasak.
Baca juga : Jokowi Warning Anies Cs: Hati-hati..!
“Misalnya belajar masak, lalu mengobrol sama teman-teman lama via medsos maupun media lainnya. Olahraga juga jadi lebih intens di rumah dan lebih fokus bikin konten YouTube,” terang Patricia.
Wanita kelahiran 14 Juli 1990 itu menyatakan tak ada alasan untuk tidak berolahraga saat di rumah. Ia pun merekomendasikan dua olahraga mudah.
Pertama, Patricia menyarankan jika memiliki rumah dua lantai atau lebih, cobalah untuk naik turun tangga. Ia mengatakan rajin melakukan hal itu. Kemudian olahraga yang kedua, Patricia menyarankan untuk latihan squat. Ia juga menekankan untuk memperbanyak minum air putih.
Baca juga : Rhoma Irama Tanggapi Aksi Cover Lagu Komersial di YouTube
“Jujur saya jarang jajan, bahkan tidak suka kopi dan tidak terlalu suka minum yang manis-manis. Kalau dikasih saja kadang saya minum, itu juga enggak banyak,” ucapnya.
“Paling seminggu hanya segelas, sisanya lebih sering air putih. Wajib minum dua liter, atau minum jus buah buatan sendiri,” imbuh wanita berdarah campuran Tionghoa tersebut.
Selain itu, Patricia menyebut dirinya perlu memastikan tubuhnya tetap terhidrasi dan fresh. Khususnya, kata Patricia, saat menghadapi pandemi virus Corona (Covid-19) seperti saat ini. Ia memaparkan, kondisi pandemi ini menuntut untuk lebih memperhatikan kesehatan.
Baca juga : Rahasia Keberanian Garin Nugroho Angkat Isu Sensitif dalam Sejumlah Filmnya
Patricia membagikan kiat-kiatnya itu melalui gelar wicara virtual “Rejuven8 with Vit+,” Jumat (28/8/20). Dalam acara tersebut, hadir pula dokter sekaligus influencer dr. Ahmad Aulia Ghufron, MMR. Ahmad menjelaskan, menjaga asupan cairan penting untuk mengoptimalkan fungsi tubuh.
“Minum air bisa membantu mengisi cairan tubuh yang hilang, dan mengonsumsi air minum dengan pH tinggi sebelum tidur dapat menjaga tingkat hidrasi tubuh dengan efektif,” tutur Ahmad.