TIKTAK.ID – Gigi menguning merupakan kondisi yang cukup umum dialami oleh banyak orang. Namun banyak orang yang tidak sepenuhnya mengerti penyebab gigi menguning, sehingga kesalahpahaman tentang noda gigi pun kerap terjadi.
Sejumlah orang meyakini gigi putih adalah gigi yang sehat. Padahal, warna gigi bukan indikator yang jelas dari kesehatan mulut.
Seperti dilansir CNNIndonesia.com, berikut ini mitos soal gigi warna kuning.
- Mitos: Gigi alami berwarna putih cerah
Secara alami, gigi tidak berwarna putih cerah, kecuali bagi orang-orang dengan genetik yang baik.
Gigi sendiri terdiri dari mineral, sementum, pulpa gigi, dan dentin. Dentin merupakan lapisan yang memiliki warna kuning alami.
Walaupun email yang menutupi dentin berwarna putih, tapi cukup transparan untuk memungkinkan terlihat. Memiliki enamel yang lebih tipis, artinya dentin jadi lebih banyak muncul, yang menyebabkan gigi berwarna lebih kekuningan.
Meski begitu, Dokter Gigi Spesialis Ortodonti, Stephanie Adelia Susanto mengakui gigi putih memang lebih diidentikkan dengan gigi yang lebih sehat.
“Di dunia kedokteran gigi, memang gigi yang putih itu diidentikkan dengan gigi yang sehat karena telah dibersihkan dari noda dan kotoran,” terang Adelia di kawasan Karet Kuningan, Jakarta Selatan, pada Kamis (8/9/22), seperti dilansir CNN Indonesia.
- Mitos: Gigi kuning berarti tidak sehat
Penumpukan plak akan memperkuat warna kuning pada gigi, tapi memiliki gigi kuning tidak berarti gigi tidak sehat. Bila secara genetik seseorang cenderung punya enamel yang lebih tipis atau enamel yang tidak terlalu putih, maka tidak banyak yang dapat dilakukan untuk mencegah gigi berwarna lebih gelap. Bahkan orang yang mengalami perubahan warna gigi akibat konsumsi kopi atau wine belum tentu punya senyum yang tidak sehat.
“Kalau gigi kuning, bisa jadi memang genetiknya sudah kuning, namun kalau kondisi giginya itu bersih dan enggak berlubang, itu kondisinya sehat,” jelas Adelia.
Adelia menilai selama gigi dibersihkan secara teratur dan diperiksa secara rutin, maka tidak perlu khawatir tentang gigi kuning yang berdampak pada kesehatan secara keseluruhan.
- Mitos: Minum dengan sedotan bisa menjaga gigi berubah warna
Mitos ini berawal dari teori kalau minum minuman seperti soda dan kopi menggunakan sedotan, dapat mencegah menodai gigi. Faktanya, sedotan tidak membantu melindungi gigi. Baik minum memakai sedotan maupun cangkir biasa, cairan bakal mengalir di sekitar bagian dalam mulut sebelum ditelan.