TIKTAK.ID – Jisoo BLACKPINK dipastikan bakal segera meluncurkan album solo perdananya pada tahun ini. Kabar tersebut akhirnya dikonfirmasi oleh agensi YG Entertainment, usai sempat enggan merespons isu yang berkembang sejak dua hari lalu.
“Saat ini, dia tengah bekerja keras menggarap album solonya,” ungkap agensi bentukan Yang Hyun Suk tersebut, seperti dikutip Okezone.com dari Soompi, pada Senin (2/1/23).
Kemudian YG Entertainment mengklaim Jisoo sudah merampungkan pemotretan foto sampul album solonya di tengah jadwal tur BLACKPINK yang padat.
“Sambil menjalani jadwal tur dunia sejak tahun lalu, Jisoo sudah menyelesaikan pemotretan sampul album. Saat ada jadwal kosong, dia akan melakukan rekaman demi menepati janji dengan penggemar. Dia akan segera menyapa [penggemar] dengan kabar baik,” imbuh YG Entertainment.
Sebelumnya, Jisoo sudah membocorkan rencana perilisan album solonya itu melalui Weverse, pada 31 Desember 2022 lalu. Ketika seorang penggemar bertanya mengenai rencana debut solonya, pemilik nama asli Kim Jisoo tersebut menjawabnya dengan, “Tolong nantikan album soloku di 2023.”
Dengan adanya pengumuman itu, maka Jisoo menjadi personel BLACKPINK terakhir yang meluncurkan album solo. Sebelumnya, Jennie menjadi member pertama yang memulai debut solo dengan merilis single “SOLO”, pada 12 November 2018.
Sekitar 2 tahun setelahnya, giliran Rose yang merilis album “R”’. Lagu “On the Ground” yang dirilis pada 12 Maret 2021 adalah track utama dalam album tersebut. Selanjutnya dia memperkenalkan lagu keduanya, “Gone”, pada 4 April 2021. Masih di tahun yang sama, Lisa membuat album solo bertajuk “Lalisa”.
Tidak hanya itu, Jisoo juga mengejutkan penggemar dengan mengunggah video pertama melalui kanal YouTube-nya pada 3 Januari. Nama kanal itu secara harfiah berarti “Kebahagiaan Jisoo 103 Persen”.
Unggahan tersebut pun bertepatan dengan ulang tahun Jisoo yang ke-28. Video pertama Jisoo yakni vlog dari perhentian tur Blackpink terbaru di London, Inggris. Jisoo mengajak penonton untuk berkeliling kota sambil menyantap makanan enak dan menunjukkan apa yang dia lakukan sebelum dan sesudah konser. Dalam deskripsi video tersebut, seluruh hasil dari kanal Jisoo akan disumbangkan.
“Kami berharap indeks kebahagiaan semua orang akan naik lebih tinggi lagi,” ucap Jisoo, mengutip Republika.co.id.