TIKTAK.ID – Dalam waktu dekat, Apple bakal meluncurkan iPhone layar lipat disebut iPhone Flip. Info terkini menyebutkan Apple sudah memutuskan desain iPhone fleksibel sebagai pilihan produk mereka.
Dalam video yang diunggah oleh analis Apple, Jon Prosser, diungkap bahwa Apple tengah melangsungkan uji coba prototipe gawai layar lipat yang terlihat bergaya clamshell atau menyerupai kerang. Dengan demikian, bentuknya semacam gawai pada umumnya kala dibuka tampilan layarnya dan bisa terlipat ke dalam sehingga menjadi lebih kecil.
Desain tersebut telah dipergunakan oleh sejumlah pabrikan, semacam generasi teranyar dari Motorola Razr. Pada tahun sebelumnya, juga telah digunakan Samsung Galaxy Z Flip dengan kemiripan yang hampir sama jika dilihat sekilas. Selain itu, desain tersebut ada pada dua perangkat terpisah yang dipersatukan engsel, namun sepertinya Apple bakal mempergunakan gawai layar lipat murni.
Sebagaimana dilansir detikINET Jumat (1/1/20) mengutip dari Tom’s Guide, Prosser menyebutkan Apple tengah menguji iPhone layar lipat tersebut dalam salah satu pabrik rekanannya, Foxconn. Hal pertama yang diujicobakan meliputi ketahanan konstruksi clamshell-nya. Menurut sumbernya, iPhone Flip berpeluang meluncur pada akhir tahun 2022 atau di awal tahun 2023.
Uji coba iPhone Flip di Foxconn itu bukan berita baru lagi. Pada bulan-bulan sebelumnya, berita tentang Apple meminta Foxconn mengevaluasi komponen lipatan dengan uji coba buka tutup (lipat) lebih dari 100.000 kali selama proses pengecekan.
Laporan uji coba ini juga diterapkan bagi perangkat laptop pada umumnya agar dapat dibuka tutup (layar) sampai 20.000 atau 30.000 kali. Karena iPhone lipat berpotensi lebih sering dibuka tutup kalau dibandingkan dengan laptop pada umumnya, maka cukup wajar jika Apple mempunyai syarat yang lebih ketat.
Kabar tentang Apple tengah mengembangkan iPhone layar lipat telah beredar semenjak tahun 2016 silam. Perusahaan berbasis di Cupertino, AS ini juga sudah mendaftarkan sejumlah hak paten desain iPhone layar lipat atau iPhone Flip.