
TIKTAK.ID – Presiden La Liga, Javier Tebas mengungkapkan bahwa Lionel Messi bukan merupakan faktor utama keberhasilan La Liga. Meski begitu, ia tetap berharap Messi dapat mengakhiri karier di kompetisi tersebut.
Untuk diketahui, masa depan Messi memang jadi satu hal yang dinanti di akhir musim ini. Kontrak Messi dengan Barcelona telah berakhir. Akan tetapi, sejauh ini masih belum ada sinyal perpanjangan kontrak.
Merespons situasi tersebut, Tebas pun mengatakan situasi yang ada saat ini tidak terlalu krusial. Ia menegaskan, kehadiran Messi bukan penentu tunggal terhadap popularitas La Liga.
“Saya memang menginginkan Messi berada di La Liga, sama seperti halnya saya menginginkan Mourinho, Guardiola, Klopp, dan Cristiano Ronaldo. Sebab, mereka semua membantu La Liga untuk tumbuh,” terang Tebas, seperti dikutip CNN Indonesia dari AS.
“Tetapi hal itu bukan sebuah hal penting yang mendasar. Mereka semua tidak sepenting seperti yang publik katakan, bahkan Neymar juga pergi. Strategi memang dibutuhkan, dan pemain yang membantu hal itu. Namun pemain tidaklah jadi kepentingan yang mendasar,” lanjut Tebas.
Meski demikian, Tebas mengaku tetap berharap Messi bisa bertahan di La Liga.
“Kami sudah mendapatkan kesepakatan selama empat tahun ke depan hampir di semua wilayah,” ucap Tebas.
“Kepergian Messi itu mungkin saja dapat memengaruhi sponsorship, namun kami terus bekerja keras demi merek La Liga dan kami tidak akan terpengaruh hal itu. Saya sendiri berharap Messi, pemain terbaik yang pernah ada, bisa mengakhiri kariernya di sini,” imbuhnya.
Sebelumnya, Messi sempat menyampaikan keinginannya untuk pindah pada akhir musim lalu berdasar klausul yang ia percaya. Namun lantaran Barcelona tidak memberikan izin karena menganggap klausul tersebut telah kedaluwarsa, maka Messi mengurungkan niat tersebut. Pasalnya, Messi mengklaim dirinya tidak ingin bermasalah dengan Barcelona hingga ke pengadilan.
Di akhir musim nanti, Messi pun akan bisa melenggang dengan bebas karena kontraknya telah berakhir. Oleh sebab itu, status bebas transfer Messi menjadi daya tarik klub lain meski mereka harus siap mengeluarkan dana besar untuk gaji Messi.