TIKTAK.ID – Belakangan, ponsel pintar dengan model layar lipat semakin digandrungi. Saat ini Google tampaknya sedang mempersiapkan Pixel HP layar lipat untuk menyaingi Samsung Galaxy Fold. Rumor tersebut pun semakin kencang seiring dengan bocoran desain smartphone Pixel Fold.
Informasi itu disampaikan oleh leakster Evan Bless. Namun berbeda dari sebelumnya, render Pixel Fold tersebut tampak begitu jelas, detail, dan diklaim wujudnya juga akan seperti itu saat diluncurkan.
Seperti dilansir detik.com, desain Pixel Fold ini sekilas terlihat mirip dengan Galaxy Z Fold, HP layar lipat kepunyaan Samsung. Bagian samping kanan -sebelum dibuka- memiliki sudut yang melengkung. Kemudian saat dibuka secara menyeluruh, tiap sudut sampingnya punya lengkungan.
Untuk bodinya, Pixel Fold terlihat ramping yang dipadu kamera depan bergaya punch hole. Hal itu membuat aspek layar depan begitu luas.
Ketika Pixel Fold dibuka, pada bagian punggung ada tiga kamera dan satu LED flash, lalu di tengah-tengahnya terdapat logo Google. Sementara pada bagian layar dalamnya, Pixel Fold ini punya aspek rasio layar yang lebih luas ketimbang generasi Pixel sebelumnya.
Mengutip Jagatreview.com, Pixel Fold akan memiliki rasio layar 6:5 dengan layar utama berukuran 7,6 inci OLED resolusi 1840 x 2208 piksel, refresh rate 120Hz, kerapatan piksel 380ppi, serta tingkat kecerahan hingga 1450 nits.
Adapun layar kedua punya layar sedikit lebih kecil di 5,8 inci resolusi 1080 xx 2092 piksel dengan rasio 17,4:9, panel OLED dengan refresh rate 120Hz, kerapatan piksel 408ppi, dengan kecerahan puncak hingga 1550 nits dan sudah dilapisi dengan Corning Gorilla Glass Victus.
Dapur pacu utama Pixel Fold diprediksi akan memakai chipset Google Tensor G2 dengan chip keamanan Titan M2, RAM hingga 12 GB LPDDR5 dan storage internal hingga 512 GB UFS 3.1. Perangkat tersebut tentunya akan berjalan di OS Android 13.
Selain itu, masih belum ada informasi lain mengenai Pixel Fold ini. Meski begitu, patut dinantikan langkah Google dalam menghadirkan HP layar lipat perdana mereka, usai sebelumnya Samsung, Oppo, maupun Huawei telah lebih dulu terjun.
Ajang Google I/O mendatang pun disebut-sebut bakal menjadi tempat kelahiran Pixel Fold tersebut, sehingga sudah dapat memasuki pasar pada Juni mendatang.