TIKTAK.ID – Roti Gambang atau bisa disebut juga dengan “Ganjel Rel” merupakan jajanan yang dapat dinikmati saat sarapan. Khas dengan teksturnya yang padat dapat mengenyangkan perut dalam waktu yang relatif lama.
Pada toko Oen Semarang Jenny Megaradjasa, Roti Gambang juga dikenal dengan nama Roti Ganjel Rel, berasal dari roti Belanda yang dinamai Ontbijtkoek.
Orang Belanda kerap kali mengenalnya sebagai kue sarapan di pagi hari sebab dinikmati ketika sarapan. Roti ini biasa juga disebut sebagai “Roti Rempah Belanda”.
Roti Gambang mempunyai cita rasa khas yang manis rasa gula aren dengan wangi aroma kayu manis diselimuti oleh tekstur keras dengan warna cokelat.
Roti satu ini bisa menjadi sajian pilihan yang dapat dibuat sendiri di rumah.
Berikut ini resep untuk membuat Roti Gambang yang dibagikan Gatot Susanto selaku Corporate Chef Parador Hotels & Resorts.
Pertama, persiapkan bahan-bahan dasarnya yang terdiri dari:
300 gram tepung terigu protein sedang
20 gram wijen, sangrai untuk taburan
1 1/2 sendok teh baking powder
1 sendok teh kayumanis bubuk
180 gram gula merah, sisir
1 sendok teh soda kue
25 ml air untuk olesan
125 gram tepung roti
50 gram gula pasir
50 gram margarin
1 butir telur
75 ml air
Selanjutnya ikuti langkah-langkah pembuatan Roti Gambang berikut ini:
1. Rebus air dan gula hingga larut, lalu saring dan biarkan.
2. Berikutnya campurkan tepung terigu, tepung roti, gula pasir, soda kue, baking powder, kayu manis, beserta telur. Dan uleni sampai tercampur merata.
3. Kemudian tuangkan air gula perlahan-lahan sembari diuleni hingga merata. Lalu tambahkan margarin. Setelah itu, uleni adonan agar merata dan adonan halus. Berikutnya diamkan adonan selama 20 menit.
4. Bagi adonan dalam ukuran 40 gram dan gulung agar berbentuk lonjong tiap bagiannya. Olesi dengan air dan taburkan wijen di bagian atasnya.
5. Langkah pamungkas, panggang adonan Roti Gambang ke oven, atur suhunya menjadi 180 derajat sekitar 25 menit.
Setelah matang, Roti Gambang siap dinikmati.