TIKTAK.ID – Sejak formasi Stafsus Milenial Jokowi diumumkan secara resmi September tahun lalu, selain kehebohan soal besaran gaji mereka, hingga kini belum juga terdengar gebrakan spektakuler yang setidaknya dapat berbuah manfaat bagi rakyat lewat kebijakan yang dikeluarkan Pemerintah, sebagai hasil masukan berharga kepada Presiden Jokowi yang menunjuk mereka.
Diminta tanggapannya terkait hal ini, politikus PDI Perjuangan Adian Napitupulu menyatakan, sampai saat ini juga masih menunggu sejauh mana gebrakan para staf khusus Presiden Joko Widodo, terutama tujuh orang yang berusia milenial.
Adian mengaku geregetan, karena sejak diperkenalkan Jokowi di Istana Merdeka, Jakarta, Kamis (21/9/19) lalu, belum terlihat ada gebrakan yang luar biasa.
“Saya sedang menunggu apa yang sedang dikerjakan oleh stafsus milenial ini. Maksudnya, bidang mereka apa dan segala macam belum kelihatan,” ujar Adian pada program “Ngomongin Politik” (Ngompol) yang tayang di JPNN.com.
Menurut Anggota Komisi I DPR ini, para stafsus milenial harus menunjukkan kepada publik, mereka bukan pajangan semata. Caranya, bekerja lebih giat dibanding presiden.
Halaman selanjutnya…