
TIKTAK.ID – Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Indonesia (BEM UI) dan sejumlah organisasi mahasiswa yang tergabung dalam Aliansi Mahasiswa Indonesia (AMI) menggelar Mimbar Keresahan Rakyat, pada Minggu (10/4/22) di Patung Kuda, Jakarta Pusat.
Dalam acara itu BEM UI mengumumkan sikap mereka apakah akah hadir dalam demo menolak masa jabatan presiden 3 periode atau tidak pada Senin, 11 April.
“Belum (pasti datang), karena sejauh ini kita masih menentukan hal itu di internal,” ungkap Ketua BEM UI, Bayu Satria, di sekitar Patung Arjuna Wijaya setelah aksi simbolik, Minggu (10/4/22), seperti dilansir detik.com.
Baca juga : BEM Nusantara Belum Putuskan Ikut Aksi BEM SI 11 April
“Kita memilih tidak terpisah, tapi hari ini, konferensi pers Aliansi Mahasiswa Indonesia yang sebelumnya BEM SI Rakyat Bangkit sudah bergabung. Namun ada satu dan lain hal yang membuat BEM SI Rakyat Bangkit menyerukan satu pernyataan aksi sendiri,” imbuhnya.
Meski begitu, Bayu mengklaim pihaknya tidak akan mengintervensi kebijakan BEM yang lainnya. Yang jelas, kata Bayu, BEM UI tidak akan berhenti menyuarakan aspirasi rakyat.
“Sejauh ini kita terbuka dan memberikan otonomi pada setiap kampus untuk bisa menentukan. Prinsipnya, kita akan terus menyuarakan. Namun memang dalam kondisi ini kita memberikan otonomi kepada BEM SI,” ucap Bayu.
Baca juga : Ini Sederet Jabatan Megawati Pemberian Jokowi
Dalam aksi simbolik tersebut, BEM UI menggaungkan tiga tuntutan. Pertama, mendesak Presiden Joko Widodo (Jokowi) agar menegaskan Pemilu 2024 tak ditunda dan tak ada perpanjangan masa jabatan. Kedua mengenai ketimpangan ekonomi, dan ketiga terkait penyerangan warga sipil yang marak terjadi.
“Pada prinsipnya gerakan mahasiswa bakal menjadi dentuman besar untuk menegur pemerintah, guna menegur kekuasaan yang sewenang-wenang,” terang Bayu.
Aksi tersebut dimulai pada pukul 14.03 WIB. Awalnya, massa aksi melakukan long march dari arah IRTI menuju kawasan Patung Kuda sambil membawa spanduk bertulisan “Tolak Top Up Periode!”
Baca juga : Tiba-tiba Unggah Pembatalan Demo 11 April, Koordinator BEM SI Sebut Akun Medsos Dibajak
Seperti diketahui, Badan Eksekutif Mahasiswa Seluruh Indonesia (BEM SI) berencana menggelar aksi unjuk rasa di Istana Kepresidenan Jakarta, pada Senin (11/4/22) besok. Nantinya dalam aksi itu, BEM SI bakal menyuarakan penolakan terhadap perpanjangan masa jabatan presiden. Tidak hanya itu, mereka juga akan memprotes kenaikan harga BBM dan bahan pokok.