
TIKTAK.ID – Pasangan ganda putra veteran Korea Selatan, Ko Sung Hyun/Shin Baek Cheol, membocorkan dua faktor penting ketika mengalahkan Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo dalam ajang final French Open 2021.
Perlu diketahui, The Minions –julukan Marcus/Kevin- merupakan satu-satunya wakil Indonesia yang berhasil melaju ke babak final pada French Open 2021. Akan tetapi, mereka gagal meraih gelar juara karena kalah dari Ko Sung Hyun/Shin Baek Cheol dalam dua gim langsung.
Sebenarnya Ko/Shin yang pernah menjadi juara dunia tidak masuk dalam daftar unggulan French Open. Akan tetapi, mereka mampu membuat kejutan dengan menjadi juara.
Pasangan yang sempat menembus peringkat tiga dunia tersebut pun kembali menempati podium teratas dalam sebuah turnamen badminton elite setelah menang 21-17 dan 22-20 atas Marcus/Kevin. Hal itu usai mereka absen menjadi juara sejak US Open 2019.
Ko/Shin yang telah berusia kepala 3 lantas mengungkapkan dua faktor penting yang memainkan peran besar dalam kemenangan atas pasangan andalan Indonesia.
“Jika dibandingkan pasangan yang lebih muda, kami tidak memiliki stamina atau energi, sehingga sulit untuk terus bersaing dengan mereka. Namun kami mempunyai pengalaman dan itu yang membantu kami,” terang Ko/Shin, seperti dikutip CNN Indonesia dari situs resmi BWF.
“Hal itu bergantung pula dari kondisi. Mungkin hari ini kondisi kami lebih baik ketimbang Minions. Mereka adalah pemain yang bagus, jadi sulit membandingkan mereka dengan pemain-pemain yang sezaman dengan kami. Terdapat banyak pasangan yang jauh lebih bagus dibandingkan kami, termasuk pada era kami,” sambung Ko/Shin.
Sementara itu, penjelasan Ko/Shin terkait kondisi tidak berbeda dengan kata-kata pelatih Marcus/Kevin, Herry Iman Pierngadi. Herry IP mengatakan bahwa fisik anak asuhnya sudah terkuras lantaran jadwal padat sejak Sudirman Cup pada akhir September silam.
“Tenaga Marcus/Kevin telah habis. Mereka bertanding selama enam minggu nonstop, fokus. Akibatnya, konsentrasi sudah menurun, gerakan kaki sudah tidak cepat lagi, dan tenaga tangan pun menurun. Kemudian saat di semi final lawan Fajar/Rian top formnya, tadi final sudah menurun. Sedangkan Korea masih fresh dengan tenaga baru,” jelas Herry IP.
Berikutnya, Marcus/Kevin dan sejumlah pemain andalan Indonesia bakal tampil dalam kejuaraan Hylo Open pada 2-7 November mendatang.