Kementerian BUMN memang sedang berburu calon direksi. Saat ini ada empat BUMN yang masih diisi oleh Pelaksana tugas (Plt), yaitu PT Bank Tabungan Negara Tbk (BTN), PT Bank Mandiri Tbk, PT Inalum, dan PT Perusahaan Listrik Negara Tbk (PLN).
Sebelumnya, Erick Thohir sudah menyerahkan nama-nama calon direksi BTN, Inalum dan Bank Mandiri kepada Tim Penilai Akhir (TPA) seperti instruksi Presiden Jokowi. Erick menambahkan dua di antaranya sudah diputuskan, tersisa Inalum yang kemungkinan diketok palu dalam waktu dekat.
Nantinya penentuan Direktur Utama (Dirut) masing-masing perusahaan BUMN yang tengah lowong akan diputuskan oleh Presiden Jokowi melalui sidang TPA. Hal ini setelah terjadi penunjukan beberapa Dirut BUMN yang masuk Kabinet Indonesia Maju periode 2019-2024.
Lalu apakah Dirut PLN yang bakal dijabat Ahok? Biar waktu yang menjawab.