
TIKTAK.ID – Tim sepak bola Inggris, Ipswich Town, diketahui telah melarang Elkan Baggott untuk bergabung dengan Timnas Indonesia di Dubai, Uni Emirat Arab (UEA). Keputusan tersebut demi melindungi sang pemain dari potensi penyebaran virus Corona (Covid-19).
Kepastian Baggott tidak bisa gabung bersama Timnas Indonesia itu juga sudah dikonfirmasi langsung oleh Plt Sekjen Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI), Yunus Nusi.
“Klubnya masih sangat memerlukan kehadiran Elkan di pertandingan berikutnya. Selain itu, klubnya juga memandang bahwa UEA adalah zona merah Covid-19,” ujar Yunus Nusi, seperti dilansir CNNIndonesia.com.
Oleh sebab itu, PSSI mau tidak mau harus menghargai keputusan klub yang ingin melindungi sang pemain. Meski begitu, federasi sepak bola Indonesia tersebut mengaku menyesalkan keputusan yang diambil Ipswich Town secara mendadak.
“Padahal sebelumnya klubnya sudah menyetujui Elkan untuk gabung Timnas Indonesia di Dubai,” terang Yunus.
Untuk diketahui, kini Elkan Baggott tengah menjalani peminjaman di King’s Lynn Town dari Ipswich Town sejak awal 2021. Yunus pun mengatakan bahwa yang melarang Baggot ke UEA adalah empunya pemain, Ipswich.
Elkan Baggott sendiri memang sukses mencuri perhatian pelatih Shin tae Yong sejak dua tahun lalu. Ketika itu, Baggott menjadi bek andalan Timnas Indonesia U-19 pada serangkaian uji coba di Kroasia.
Akan tetapi, bek berusia 18 tahun tersebut terpaksa gagal membela Timnas Indonesia di Piala Dunia U-20, yang telah dibatalkan akibat pandemi Covid-19. Kemudian Elkan Baggott juga gagal mengecap penampilan pertama buat Timnas Indonesia level senior. Shin Tae Yong pun dinilai akan segera mengumumkan pengganti pemain kelahiran Bangkok tersebut.
Sekadar informasi, pasukan Garuda bakal menjalani tiga laga Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 di Dubai. Lawan pertama yang akan dihadapi Timnas Indonesia yakni Thailand pada 3 Juni 2021, disusul melawan Vietnam pada 7 Juni, dan terakhir akan menghadapi tuan rumah UEA pada 11 Juni mendatang.
Meski Kualifikasi Piala Dunia 2022 baru digelar pada bulan depan, namun Timnas Indonesia sudah tiba di Dubai sejak awal pekan ini.
Timnas Indonesia memang sengaja berangkat lebih awal untuk menyesuaikan diri dengan kondisi di Dubai.