TIKTAK.ID – Penyanyi asal Inggris, Ed Sheeran mengungkapkan bahwa dirinya menulis lagu baru untuk rekaman boyband asal Korea Selatan, Bangtan Boys (BTS) yang baru. Pernyataan tersebut pun keluar ketika Ed hadir sebagai bintang tamu dalam acara Most Requested Live, pada Minggu (27/6/21). Saat itu, Ed hadir sekaligus mempromosikan lagu barunya “Bad Habit”.
“Aku sebenarnya kerja bareng dengan BTS untuk rekaman terakhir mereka. Aku menulis lagu untuk rekaman baru mereka. Mereka itu sangat-sangat keren,” terang Ed Sheeran, seperti dilansir Tempo.co.
Kemudian kabar tersebut juga sudah dikonfirmasi sendiri oleh label BTS, Big Hit Music.
“Kabar tersebut benar, bahwa Ed Sheeran memang berpartisipasi dalam lagu baru BTS,” ujar Big Hit Music dalam pernyataan singkatnya kepada media di Korea Selatan.
Untuk diketahui, BTS bulan depan akan mempunyai versi CD dari lagu berbahasa Inggris yang merajai puncak lagu Butter. Big Hits pun sempat mengumumkan pada CD ini akan ada lagu baru.
”Lagu ini akan membuat jantung kalian berdebar saat mendengar irama dari energi positif BTS”, tulis BTS, mengutip Soompi.
Meski begitu, masih belum jelas lagu baru kolaborasi BTS dengan Ed Sheeran ini akan masuk ke dalam versi CD Butter atau menjadi bagian dari album baru yang rilis di masa mendatang.
Kemudian saat ditanya, apakah lagu ini akan rilis di bulan Juli, Big Hit Music enggan memberikan detilnya.
Sekadar informasi, ini bukan kali pertamanya Ed Sheeran dan BTS berkolaborasi. Mereka pernah berkolaborasi untuk lagu “Make It Right”, yang ada di album BTS 2019, “Map of the Soul: Persona”.
Di sisi lain, BTS telah mendapatkan kabar baik dari Menteri Budaya, Olahraga dan Pariwisata Korea Selatan, Hwang Hee. Dalam sesi wawancara oleh media lokal YTM, Hwang mengklaim akan memberikan rekomendasi penundaan BTS untuk melakukan wajib militer.
“Mereka memang belum mengajukan penundaan, tapi aku pasti akan membuat rekomendasi untuk mereka,” terang Hwan seperti dilansir majalah musik NME, Jumat (25/6/21).