TIKTAK.ID – Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa, diketahui telah menemui sembilan relawan dari Komunitas Pemuda Indonesia Santri Pecinta Gus Dur (Kopi Sadur) yang berjalan kaki dari Tebuireng, Jombang, menuju Gedung Negara Grahadi, Surabaya.
Walaupun relawan yang datang itu memakai kaus putih bergambar Menteri Pertahanan Prabowo Subianto yang disandingkan dengan dirinya, tapi Khofifah mengklaim tidak ada urusan politik dalam pertemuan tersebut. Wanita berusia 57 tahun ini pun mengaku menerima para relawan sebagai bentuk silaturahmi.
“Mereka ke sini sebagai bagian dari silaturahim, dan saya menerima silaturahim mereka,” ujar Khofifah, pada Sabtu (10/9/22), seperti dilansir Republika.co.id.
Baca juga : Survei SMRC: Tingkat Kesukaan pada Ganjar 83 persen, Berapa Skor Anies dan Prabowo?
Khofifah mengatakan bahwa para relawan itu adalah Gusdurian asal Jombang. Mantan Menteri Sosial itu lantas mengapresiasi apa yang sudah dilakukan relawan. Khofifah menyebut hal itu sebagai bentuk kecintaan terhadap Presiden ke-4 RI, Abdurrahman Wahid alias Gus Dur.
“Mereka sebelum berangkat, tadi menyatakan diawali dari makam Gus Dur, karena mereka merupakan Gusdurian. Jadi terdapat proses yang secara ideologis mereka bangun terus,” tutur Khofifah.
Sementara itu, Koordinator Kopi Sadur, Ainul Hamdi mengungkapkan bahwa tujuannya berjalan kaki sepanjang 90 kilometer sebagai bentuk tirakat untuk mendukung duet Prabowo-Khofifah dalam ajang Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 mendatang.
Baca juga : Jokowi dan Ketua DPRD DKI Bertemu Empat Mata di Istana, Ada Apa?
“Ini menjadi bentuk tirakat kami, yakni berjalan kaki dari Tebuireng Jombang hingga Gedung Negara Grahadi Surabaya. Ini tirakat kami untuk Prabowo-Khofifah,” jelas Ainul.
Kemudian Ainul menjelaskan, kedatangan dirinya di Grahadi juga sebagai bentuk menyampaikan aspirasi Kopi Sadur kepada Khofifah, supaya mau mendampingi Prabowo di Pilpres 2024. Dia menilai sosok yang pas mendampingi Prabowo di Pilpres 2024 yaitu Khofifah Indar Parawansa. Sebab, dia menganggap sosok Khofifah merupakan orang yang dipercaya Gus Dur dan amanah dalam menjalankan jabatan.
“Yang pernah disampaikan Gus Dur, adalah Pak Prabowo orang yang baik dan ikhlas dalam berjuang. Oleh sebab itu, yang cocok (mendampingi) yakni Bu Khofifah Indar Parawansa. Terlebih, selama ini Bu Khofifah sudah sangat berkhidmah ke Gus Dur, sami’na wa atho’na kepada kiai,” tutur Ainul.