TIKTAK.ID – Sandiaga Uno buka suara soal isu keretakan dirinya dengan Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto. Sandiaga mengaku tidak akan pernah lupa jasa Prabowo kepada dirinya.
Sandiaga mengatakan bahwa karier politik dalam hidupnya menempel di Prabowo. Dia menilai lewat Menteri Pertahanan RI tersebut juga, dirinya bisa berkarier di politik nasional. Dia memaparkan, mulai dari juru bicara hingga terpilih jadi Wakil Gubernur DKI Jakarta berpasangan dengan Anies Baswedan, serta bertarung di Pemilihan Presiden (Pilpres) 2019, lalu sebagai Cawapres bersama Prabowo.
Sandiaga mengeklaim ada banyak yang menghampiri dan memintanya bergabung dengan partai mana pun. Namun dia menyatakan semua itu ia tampik, kecuali jika yang meminta Prabowo.
Baca juga : Elektabilitas Melorot Usai Usung Anies, Begini Respons PKS-Demokrat
“Hampir semua karier politik saya dimulai atas ajakan dari beliau. Mulai dari jubir, jadi calon gubernur, jadi wakil gubernur, sampai jadi calon wakil presiden, itu semua atas inisiatif beliau,” terang Sandiaga pada Rabu (22/2/23), seperti dikutip Kompas.tv dari talkshow GASPOL! Kompas.com.
Sandiaga mengungkapkan saat masih menjadi pengusaha, Prabowo mengetuk hatinya ketika meminta untuk terjun ke dunia politik dan mengabdi kepada negara.
“Itu yang mengetuk hati saya, dan saya tidak akan pernah lupa,” tegas Sandiaga.
Baca juga : Restu Jokowi untuk Capres-Cawapres 2024: Bawa Berkah atau Bikin Kalah?
Sandiaga yang saat ini menduduki jabatan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif menyebut perjuangan dengan Prabowo dalam Pilpres 2019 lalu ketika berpasangan juga tidak akan dilupakannya.
“Jadi ya goresan tangan dan ukiran sejarah saya berpolitik itu 99 persen itu nempelnya dengan Pak Prabowo,” ucap Sandiaga.
Sandiaga melanjutkan, meski sekarang di pemerintahan untuk membantu Presiden Joko Widodo (Jokowi), namun ia tetap koordinasi dengan Prabowo yang juga sama-sama menteri. Sandiaga pun menganggap Prabowo sebagai mentornya di bidang politik.
Baca juga : Sebut Erick Thohir Dibutuhkan Indonesia, Pengamat: Cocok Jadi Cawapres Ganjar hingga Prabowo
“Saya menganggap beliau adalah mentor, senior, dan kalau bicara mengenai politik, tentunya saya banyak memperoleh ilmu dari beliau,” tutur Sandiaga.
Menurut Sandiaga, mulanya ia menjadi konsultan bisnis Prabowo, lantas terus lekat dan kini senantiasa bersama Prabowo di Pilpres 2024.
“Karena saya dulu konsultannya beliau ya tentunya sebagai klien saya memberikan nasihat keuangan, serta memberikan jasa kepada perusahan beliau ya, dan itu sudah kami lakukan,” jelasnya.