Dampingi Pramono Kampanye, Anies Serukan 3 Tugas Bagi Pendukungnya
TIKTAK.ID – Mantan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan diketahui memberikan tiga tugas bagi para pendukungnya, saat perdana menghadiri kampanye Cagub-Cawagub Pramono Anung-Rano Karno. Ketika memberikan tugas melalui sambutannya, Anies juga beberapa kali terlihat mengacungkan 3 jari sebagai tanda dukungan kepada Pram-Rano.
Pertama, Anies menugaskan seluruh pendukungnya agar mengajak kerabat sampai tetangga untuk ikut mencoblos pada 27 November nanti.
“Sepuluh rumah ke depan, tiga puluh rumah ke depan, empat puluh rumah ke depan, ke belakang, kanan, dan kiri. Sapa semua, dan ajak untuk ke TPS pada tanggal 27 besok,” ujar Anies dalam acara bertajuk “Apel Siaga Kawal TPS & Rapat Akbar Warga Kota” di Lapangan Blok S, Jakarta, pada Kamis (21/11/24), seperti dilansir CNN Indonesia.
Baca juga : Gerindra Sebut Prabowo Bikin Indonesia Disegani Dunia
Kedua, Anies meminta seluruh pendukungnya untuk menjaga daerah rumah mereka dari serangan fajar jelang pencoblosan. Dia berharap seluruh pendukungnya bisa tetap teguh dengan pilihan politik mereka dengan tidak termakan iming-iming diberikan bantuan bila memilih paslon tertentu.
“Jadi bila ada yang melakukan, maka ingatkan pada warga jangan berubah hanya karena ada pembagian,” tutur Anies.
Ketiga, Anies menugaskan seluruh pendukungnya supaya menjaga Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Jakarta 2024 sehingga dapat berjalan adil, dengan turut serta mengawal proses penghitungan suara.
Baca juga : Elektabilitas Meroket, SMRC Ungkap Peluang Pramono-Rano Menang Pilgub Jakarta 1 Putaran
“Pada tanggal 27 besok, kawal dan pastikan proses pencoblosan berjalan dengan jujur, berjalan dengan adil,” ucap Anies.
“Tak ada intervensi dan penghitungan dilakukan dengan benar,” imbuh Anies.
Sekadar informasi, Pramono-Rano diusung oleh PDIP dan Hanura di Pilkada Jakarta 2024. Mereka bakal melawan Ridwan Kamil-Suswono yang diusung oleh Koalisi Indonesia Maju Plus (KIM Plus) yang berisi belasan partai politik. Selain itu, Pramono-Rano juga akan melawan Dharma Pongrekun-Kun Wardhana yang maju lewat jalur independen.
Dalam kesempatan lain, Anies memaparkan alasannya memilih mendukung Pramono-Rano. Dia menganggap Pramono adalah figur yang berpihak kepada masyarakat lemah dan kecil. Dia mengaku mengambil kesimpulan tersebut karena mengacu pada program kerja dan visi-misi Pramono-Rano Karno di pilkada Jakarta.
Baca juga : Kalah dari Pramono-Rano di Survei SMRC, Ridwan Kamil Buka Suara
“Jakarta membutuhkan pemimpin yang tegas tapi tenang, dan matang dalam bersikap. Mas Pram saya sudah kenal sejak 30 tahun lalu dan berpihak kepada yang lemah, kepada yang kecil,” terang Anies saat menemani Pramono blusukan ke Kapuk, Cengkareng, Jakarta Barat, pada Jumat (22/11/24), mengutip Tempo.co.