
TIKTAK.ID – Prabowo Subianto belum sampai setahun menduduki jabatan Menteri Pertahanan (Menhan), namun terhitung paling sering melakukan kunjungan kerja ke luar negeri. Berdasarkan aktivitas kunjungan, Prabowo telah berkunjung sebanyak 12 kali ke luar negeri.
Saat pandemi Corona merebak, Prabowo masih menyempatkan untuk kunjungan ke luar negeri.
Jumlah lawatan ke luar negeri Prabowo menyalip Menteri Luar Negeri, Retno Marsudi, yang seyogiyanya lebih sering berurusan dengan negara lain.
Baca juga : Ahok Bikin Budaya Baru di Pertamina, Karyawan Milenial Bisa Jabat Direksi, Berikut Persyaratannya
Pada Rabu (22/7/20) sampai Jumat (24/7/20), Prabowo melawat ke Turki. Kunjungan Prabowo ke Turki di kesempatan ini guna menindaklanjuti rencana kerja sama antara Pemerintah Turki dan Indonesia.
“Beliau melanjutkan pembicaraan lebih intens,” terang Juru Bicara Menhan, Dahnil Anzar Simanjuntak.
Pada akhir tahun lalu, Prabowo telah berkunjung ke negara transkontinental tersebut. Kala itu, ia menjumpai Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan serta Ketua Presidensi Industri Pertahanan, Ismail Demir.
Baca juga : Anies: Kemampuan Tes PCR DKI Lampaui Standar WHO
Pada lawatannya kemarin, Prabowo menjumpai Demir lagi. Tidak hanya bertemu Demir, Prabowo pun menemui Menteri Pertanian dan Kehutanan Turki, Bekir Pakdemirli. Pertemuan itu, melahirkan kesepakatan antara Turki dan Indonesia untuk meningkatkan nilai perdagangan di bidang pertanian sekitar Rp146 triliun atau mencapai 10 miliar dolar AS.
Usai dari Turki, Prabowo tak segera kembali ke Indonesia. Ketua Umum Partai Gerindra itu melanjutkan kunjungan kerjanya ke India. Rencananya, Prabowo bakal di sana sekitar tiga hari, atau hingga Selasa (28/7/20). Lawatan ini juga dilaksanakan untuk meneguhkan kerja sama bilateral India-Indonesia di bidang pertahanan.
Kunjungan ke India, merupakan kali ke-12 bagi Prabowo menjalani kunjungan kerja (kunker) ke luar negeri usai diangkat sebagai Menhan pada 23 Oktober 2019.
Baca juga : Soal Reklamasi Bisa Atasi Banjir, Ruhut Sitompul: Anies Telan Ludahnya Kembali!
Sebulan sesudah dilantik atau tepatnya 14 November 2019, Prabowo mengawali kunker ke luar negeri perdananya dengan tujuan Malaysia. Berikutnya, Thailand pada 17 November 2019, Turki pada 27-29 November 2019, serta China pada 15 Desember 2019.
Lalu, Calon Presiden (Capres) nomor urut 2 di Pemilihan Presiden (Pilpres) 2019 itu melanjutkan kunker dengan tujuan Jepang pada 20 Desember 2019. Kemudian dilanjutkan ke Filipina pada 27 Desember 2019. Berikutnya ke Prancis pada 11-13 Januari 2020, serta Rusia pada 28 Januari 2020. Sesudah itu, Prabowo berkunjung ke Uni Emirat Arab (UEA) pada 24 Februari 2020. Setelah itu kembali mengunjungi Rusia untuk kali kedua pada 23 Juni 2020.