TIKTAK.ID – Presiden Joko Widodo (Jokowi) menegaskan Provinsi DKI Jakarta bukanlah daerah yang berdiri sendiri. Hal itu dikatakan Jokowi saat menggelar rapat yang juga diikuti oleh Gubernur DKI Jakarta, Anies Rasyid Baswedan di Istana Merdeka, Rabu (8/1/20).
Jokowi mengatakan, untuk menyelesaikan banjir Jakarta harus bekerja sama dengan wilayah sekelilingnya, seperti Jawa Barat dan Banten. Ia meminta beberapa wilayah itu untuk bekerja sama dengan baik, sehingga dapat mengatasi masalah banjir.
“Tanpa kerja sama antar Kepala Daerah, penyelesaian banjir di Ibu Kota tidak komprehensif dan tidak bisa selesaikan masalah secepat-cepatnya,” ujar Jokowi, dilansir Suara.com.
Baca juga: Kuasa Hukum Warga Jakarta Bongkar Kesalahan Anies Hingga Digugat 1 Triliun oleh Korban Banjir
Selain Anies, dalam rapat tersebut hadir Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, Menteri Sekretaris Negara Pratikno, Sekretaris Kabinet Pramono Anung, Menteri Lingkungan Hidup Siti Nurbaya, dan Kepala BNPB Doni Monardo.
Sementara Kepala Daerah yang hadir di antaranya Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, Gubernur Banten Wahidin Halim, Bupati Lebak Iti Octavia Jayabaya, Bupati Bogor Ade Yasin, serta Wali Kota Bekasi Rahmat Effendi.
Sebelumnya, tepat pada hari pertama 2020, Rabu (1/1/20), banjir besar melanda wilayah Jakarta dan sekitarnya. Ketinggian genangan air bervariasi mulai 30 sentimeter sampai yang tertinggi 2,5 meter.
Baca juga: Anies Sebut Kemang Tidak Banjir, Saat Kawasan itu Terendam 2 Meter
Halaman selanjutnya…