
TIKTAK.ID – Bagi Presiden Joko Widodo (Jokowi), weton Rabu Pon adalah hari istimewa. Sebab, ia mengambil sejumlah keputusan penting di hari lahirnya itu.
Untuk diketahui, dalam kepercayaan masyarakat Jawa, weton merupakan hari istimewa yang bisa menjadi dasar untuk menentukan hari baik atau hari keberuntungan seseorang.
Pada pekan depan, tepatnya pada 23 Desember, yakni weton Rabu Pon dalam penanggalan masyarakat Jawa. Beberapa kali Jokowi tercatat merombak (reshuffle) Kabinet di momen tersebut.
Seperti dilansir Kompas.id, reshuffle pada Kabinet Kerja periode 2014-2019 acap kali terjadi pada Rabu Pon, yaitu reshuffle pertama (12/8/15) dan reshuffle kedua (27/7/16). Hanya reshuffle ketiga yang terjadi pada Rabu Pahing (17/1/18).
Baca juga: Rocky Gerung Prediksi Mahfud MD Menteri Pertama yang akan Direshuffle Jokowi Gara-gara ini
Sementara pengumuman susunan menteri Kabinet Indonesia Maju periode 2019-2024 sendiri berlangsung pada Rabu Legi (23/10/19).
Terlepas dari kebiasaan Jokowi yang merombak Kabinetnya di hari Rabu, terutama Rabu Pon, desakan reshuffle semakin menguat usai dua menterinya menjadi tersangka kasus korupsi dan ditahan oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).
Selama dua pekan berturut-turut di akhir November dan awal Desember, Menteri Kelautan dan Perikanan (KKP) sekaligus kader Partai Gerindra Edhy Prabowo, serta Menteri Sosial sekaligus kader PDI-P Juliari Batubara, ditangkap KPK karena diduga telah menerima suap.
Edhy diduga telah menerima suap dalam pengurusan izin ekspor benih lobster. Sedangkan Juliari diduga menerima suap dalam pengadaan Bantuan Sosial (Bansos) Covid-19 di wilayah Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi (Jabodetabek).
Baca juga: Hasil Survei: Airlangga Terpopuler, Yasonna Laoly Layak Direshuffle, Susi Pantas Balik ke Kabinet
Halaman selanjutnya…