TIKTAK.ID – Belakangan ini, penyanyi asal Amerika Serikat, Taylor Swift membuat publik kagum dengan aksinya.
Taylor Swift dan sang ibu, Andrea, diketahui menyisihkan uang mereka untuk membantu sebuah keluarga yang telah menjadi korban virus Corona (Covid-19).
Wanita kelahiran 13 Desember 1989 itu disebut telah menyumbang uang sebesar USD 50 ribu atau sekitar Rp722 juta untuk seorang ibu lima anak, yang suaminya belum lama ini meninggal dunia akibat terinfeksi Covid-19.
Melalui website GoFundMe, musisi berusia 31 tahun tersebut mengirimkan bantuan untuk seorang wanita bernama Vickie Quarles.
Mulanya, pada situs itu, seorang warganet menggalang dana sebesar USD 50 ribu untuk membantu Vickie. Akan tetapi, ternyata Taylor Swift malah memberikan uang dengan jumlah yang sangat besar hingga donasinya pun melebihi target dan mencapai USD 60 ribu.
Suami Vickie, Theodis Ray Quarles, telah meninggal dunia pada Desember lalu di usia 48 tahun, usai dirawat di rumah sakit akibat sesak napas. Setelah menjalani perawatan, baru diketahui jika Theodis terinfeksi virus Corona.
“Vickie dilarang menemani suaminya hingga akhir hayatnya akibat peraturan karantina. Hal yang diketahuinya hanyalah itu menjadi saat terakhirnya bersama belahan jiwanya. Ia juga baru dikabari oleh pihak rumah sakit jika suaminya terkena virus tersebut”, tulis sahabatnya, DeQuanda, melalui situs tersebut, seperti dilansir detik.com.
Perlu diketahui, bukan kali ini saja Taylor Swift mendonasikan uang di tengah pandemi Covid-19. Sebelumnya, pelantun lagu “Shake it Off” ini juga sempat membagikan USD 3000 untuk para fansnya yang mengeluh sedang kesulitan keuangan akibat masa sulit ini di media sosialnya.
Hal ini pun menjadi perhatian publik. Terlebih tengah ramai pemberitaan mengenai kasus Kylie Jenner yang dianggap meminta sumbangan untuk salah satu perias wajahnya yang mengalami kecelakaan. Melalui situs GoFundMe, Kylie meminta donasi untuk rekannya itu.
Setelah itu, Kylie Jenner disebut memberikan sumbangan sebesar USD 5000 atau senilai Rp72 juta. Jumlah sumbangan tersebut lantas mengundang cibiran, mengingat status Kylie Jenner yang merupakan seorang miliarder.