
TIKTAK.ID – Advan diketahui kembali meluncurkan tablet murah di Indonesia. Kali ini produk yang diliris Advan adalah Sketsa 2, tablet harga Rp2 jutaan yang didukung stylus.
“Advan selalu mengakomodasi kebutuhan konsumen. Khusunya bagi profesional muda yang dinamis, untuk mendukung semua aktivitas sehari-hari, sehingga kegiatan tersebut lebih mudah dan lancar. Untuk itu, kami menghadirkan Advan Sketsa 2,” ujar CEO Advan, Chandra Tansri, seperti dilansir detik.com.
Chandra mengatakan perangkat ini turut dibekali dengan spesifikasi dan aksesori yang cukup lengkap.
Sketsa 2 yang dilengkapi stylus memungkinkan pengguna untuk membuat sketsa ataupun mendesain menggunakan tablet. Tablet ini juga dilengkapi keyboard case, yang akan memberikan kenyamanan bagi pengguna dalam menyelesaikan pekerjaan di Sketsa 2.
Kemudian tablet Sketsa 2 disokong oleh chipset Unisoc Tiger 310 yang dipadukan RAM 4 GB, sedangkan memori internalnya berkapasitas 64 GB. Dengan racikan tersebut, Advan menyatakan bahwa pengguna bisa multitasking dengan lancar.
“Kami ingin menghadirkan Advan Sketsa 2 dengan chipset terbaik, memori besar, baterai tahan lama dan tambahan keyboard case serta pena stylus yang pastinya sangat ditunggu-tunggu oleh pengguna,” ungkap Chandra, mengutip KompasTekno, Rabu (26/1/22).
Sketsa 2 memiliki layar dengan bentangan 10,1 inch HD. Layar tersebut memakai teknologi IPS LCD, sehingga mampu memberikan kenyamanan untuk menonton video streaming.
Advan memberikan dua kamera pada Sketsa 2. Untuk kamera bagian depan berukuran 5 MP, dan di bagian belakang 8 MP.
Selain itu, untuk mobilitas pengguna, Advan memasang baterai berdaya tampung 6.000 mAh dengan port USB Type C. Koneksi pada Sketsa 2 sendiri terdapat WiFi, Bluetooth, dan 4G LTE.
Bila Anda tertarik ingin membeli Advan Sketsa 2, maka sudah bisa membelinya melalui toko resmi Advan di semua marketplace. Tablet tersebut dijual dengan harga Rp2,599 juta.
Namun selama masa launching, pemesan bakal memperoleh benefit senilai Rp600 ribu berupa stylus dan keyboard case.
Tidak hanya itu, pembeli juga akan mendapatkan paket bundling kartu perdana Smartfren dengan bonus kuota sebesar 408 GB selama 24 bulan.