TIKTAK.ID – Presiden Joko Widodo (Jokowi) memberikan perintah khusus kepada Menteri Dalam Negeri, Tito Karnavian dalam upaya Indonesia memitigasi dampak virus Corona terhadap perekonomian nasional.
Jokowi mengungkapkan instruksi itu saat memimpin rapat terbatas dengan topik pembahasan dampak virus Covid-19 terhadap perekonomian Indonesia di Kantor Presiden, kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta.
“Untuk Mendagri, kami ingatkan agar diingatkan kepada gubernur, bupati, wali kota agar segera merealisasikan belanja APBD di daerah masing masing,” pinta Jokowi, dilansir CNBCIndonesia.com.
Eks Gubernur DKI Jakarta itu juga meminta seluruh kementerian dan lembaga untuk mempercepat proses penyerapan anggaran. Hal itu agar menjadi daya dongkrak bagi perekonomian nasional. Jokowi juga memerintah jajarannya agar memastikan percepatan pencairan dana desa.
“Saya tau beberapa sudah sampe di desa, tapi segera dorong mereka agar belanja sesuai rencana yang sudah mereka miliki,” tegas Jokowi.
Baca juga: Gerakan Minta Ahok Mundur Kian Santer, Luhut: Justru Ahok yang Temukan Masalah di Pertamina
Pria asal Solo itu pun meminta program perlindungan sosial segera dieksekusi. Baik Program Keluarga Harapan (PKH), hingga bantuan sosial lainnya seperti program cash for work yang berdampak langsung bagi masyarakat.
“Saya minta agar insentif, serta upaya mendorong ekonomi dilakukan secara bersamaan dan saling dukung mendukung,” ucapnya.
Halaman selanjutnya…