TIKTAK.ID – Melihat ada makanan atau minuman yang panas, terkadang kita tidak sadar dan tergesa-gesa segera menyantapnya. Apalagi jika kita menyantapnya dalam porsi banyak, hal ini bisa saja membuat langit-langit mulut serasa terbakar.
Masalah ini sering terjadi dalam kehidupan sehari-hari. Bahkan jika rasa sakit seperti terbakar itu kian parah dan berlangsung beberapa hari, bukan tak mungkin akan mengganggu saat makan, minum, dan bicara.
Sebenarnya, ada beberapa cara agar rasa terbakar itu tidak merambat dan bertahan lama. Berikut 6 cara alami untuk mengurangi dan mengatasinya.
1. Madu
Ketika langit-langit mulut terasa terbakar, Anda bisa mengonsumsi makanan manis seperti madu untuk mengatasinya. Madu memiliki manfaat untuk menjaga kelembapan dan mengatasi mulut terbakar. Sebab, di dalamnya terdapat antimikroba yang dapat membunuh mikroorganisme berbahaya.
Baca juga: Tips Jaga Kesehatan Tulang dan Sendi di Usia Senja
2. Air Dingin
Air dingin dipercaya bisa menghilangkan rasa terbakar di langit-langit mulut. Jika Anda mengalami hal tersebut, segera minum air dingin selama 10 menit. Selain itu, Anda juga bisa mengemut es batu selama beberapa detik saja untuk menghilangkan rasa terbakar tersebut.
3. Mint
Seperti diketahui, mint mempunyai kandungan methanol dan bermanfaat untuk mengurangi rasa terbakar dalam mulut. Selain itu, tanaman ini juga mempunyai kandugan antibakteri dan antiinfeksi. Caranya adalah dengan mengoleskan mint pada langit-langit mulut atau mengunyah permen mint.
4. Minyak Vitamin E
Vitamin E dipercaya bisa mengurangi rasa terbakar di dalam mulut sekaligus memulihkannya. Caranya dengan mengoleskan minyak vitamin E ke bagian mulut yang terasa terbakar.
Baca juga: Cara Aman Merawat Luka Agar Tak Infeksi
5. Susu atau Yogurt
Minum susu dingin atau yogurt dipercaya membuat mulut menjadi sangat nyaman. Sebab, kedua minuman tersebut mempunyai manfaat untuk mencegah iritasi atau rasa tidak nyaman di dalam mulut. Sehingga, minuman tersebut dinilai bisa membantu menjaga mulut agar tetap lembap dan akan mempercepat pemulihan dari rasa terbakar.
6. Bernapas Lewat Mulut
Terakhir, terdapat cara yang sangat mudah untuk mengurangi rasa terbakar dalam mulut, caranya adalah dengan bernapas lewat mulut. Anda cukup menjulurkan lidah dan kemudian bernapas dengan mulut supaya rasa sakit seperti terbakar berkurang.