TIKTAK.ID – Dehidarasi biasanya disebabkan oleh kondisi tubuh yang tengah kekurangan cairan. Akibatnya, hal tersebut bisa berdampak pada kinerja tubuh.
Karena itu, jika Anda mulai mengalami dehidrasi, maka sebaiknya segera menambah asupan air untuk menghilangkannya. Semakin cepat Anda mengatasi masalah ini, maka akan berdampak baik pada tubuh Anda.
Namun perlu diingat, ada beberapa hal yang terlarang dilakukan ketika Anda mengalami dehidrasi karena akan berdampak sangat buruk pada tubuh.
Baca juga: Kenali Perbedaan yang Tampak antara Kulit Kering dan Dehidrasi
Dikutip dari The Health Site, berikut beberapa hal yang dilarang ketika Anda mengalami dehidrasi.
1. Duduk di Ruangan Ber-AC dalam Waktu Lama
Duduk di ruangan ber-AC dalam jangka waktu yang lama ternyata membuat dehidrasi yang Anda alami semakin parah. Hal ini karena suhu dingin dapat menghilangkan kelembapan pada tubuh dan membuat dehidrasi semakin parah.
2. Olahraga Berlebihan
Melakukan olahraga secara berlebihan ternyata dapat berdampak buruk pada tubuh ketika Anda tengah mengalami dehidrasi. Sebab, olahraga berlebihan bisa membuat Anda semakin haus dan sering buang air.
Baca juga: 6 Cara Mudah Atasi Stres Akibat Lelah Badan dan Pikiran
Halaman selanjutnya…