TIKTAK.ID – Telinga bisa kemasukan air saat kita bersinggungan dengan air, terutama saat berenang atau mandi berendam. Hal itu pun membuat tidak nyaman. Namun terdapat beragam cara mengeluarkan air dari telinga dengan benar yang dapat dipertimbangkan untuk dicoba.
Seperti dilansir Kompas.com, berikut ini sejumlah cara mengeluarkan air dari telinga yang bisa dipertimbangkan:
- Menggoyangkan daun telinga
Goyangkan daun telinga dengan lembut, sambil memiringkan kepala ke sisi telinga yang kemasukan air, mendekati bahu. Kemudian coba goyangkan kepala dari satu sisi ke sisi lainnya dengan tetap menggoyangkan daun telinga yang kemasukan air. - Berbaring menyamping
Cobalah berbaring menyamping untuk membuat air mengalir keluar dari telinga Anda. Jika sudah beberapa menit berbaring, maka air mungkin akan secara perlahan mengalir keluar dari telinga Anda. - Teknik ruang hampa
Metode ini bertujuan menciptakan ruang hampa yang dapat menarik air keluar. Caranya, miringkan kepala Anda ke sisi telinga yang kemasukan air, lalu tangkupkan telapak tangan Anda ke permukaan telinga tersebut.
Setelah itu, dorong perlahan tangan Anda ke depan dan ke belakang ke arah telinga dengan gerakan cepat. Ketika Anda mendorong telapak tangan ke arah telinga, ratakan telapak tangan dan tangkupkan saat menariknya menjauh dari telinga. Selanjutnya coba miringkan kepala ke sisi telinga yang tersumbat untuk membiarkan air mengalir keluar.
- Menggunakan pengering rambut
Panas dari pengering rambut atau hair dryer bisa membantu menguapkan air di dalam saluran telinga Anda. Namun sebaiknya nyalakan pengering rambut Anda ke pengaturan terendah. Selain itu, pegang pengering rambut dengan jarak sekitar satu kaki dari telinga Anda dan gerakkan dengan gerakan maju mundur. Sambil menarik daun telinga, biarkan udara hangat berhembus ke dalam telinga. - Menggunakan obat tetes telinga hidrogen peroksida
Larutan hidrogen peroksida akan membersihkan serpihan dan kotoran telinga, yang mungkin menjebak air di dalam telinga. Anda bisa memakai obat tetes telinga yang menggunakan kombinasi urea dan hidrogen peroksida (karbamid peroksida) untuk membersihkan kotoran di telinga. Akan tetapi, jangan gunakan metode ini jika Anda memiliki kondisi infeksi telinga luar, gendang telinga berlubang, atau operasi gendang telinga.