PMI Kirim Bantuan Medis ke Gaza Senilai 2,9 Miliar
TIKTAK.ID – Aksi perlawanan pejuang Palestina menghadapi penjajah Israel belakangan kembali memanas, hingga korban jiwa setiap harinya terus berjatuhan, terutama masyarakat Palestina. Peristiwa itu pun menjadi perhatian dunia, tak terkecuali Indonesia.
Palang Merah Indonesia (PMI) sudah menyiapkan bantuan medis kepada warga Gaza, Palestina, sebesar Rp2,9 miliar.
Seperti dikutip Merdeka.com dari akun Instagram palangmerah_indonesia, Kamis (2/11/23), bantuan PMI ini direncanakan diberangkatkan lewat Bandara Halim Perdana Kusuma pada Selasa atau Rabu pekan depan. Dalam hal ini, PMI dilaporkan bekerja sama dengan Kementerian Luar Negeri Indonesia.
Baca juga : Jokowi: Bantuan Kemanusiaan Kloter 1 Berangkat Pekan ini ke Gaza
Nantinya pada tahap pertama, PMI bakal mengirimkan 10 item bantuan medis. Di antaranya adalah oxygen concerator, tabung oksigen, masker N95, masker respirator, sarung tangan lateks, apron, baby Kit, hygiene kit, kantong mayat infeksius, dan genset.
Kemudian Palang Merah Indonesia menyampaikan terima kasih kepada khususnya seluruh donatur yang sudah berdonasi sepenuh hati melalui PMI.
“Palang Merah Indonesia mengucapkan terima kasih kepada seluruh donatur yang telah #menolongsepenuhhati berdonasi lewat PMI,” tulisnya.
Baca juga : Galang Dana untuk Rakyat Gaza, PBNU Akan Serahkan Melalui Otoritas Palestina
Adapun Ketua Umum Palang Merah Indonesia (PMI), Jusuf Kalla (JK), meninjau bantuan PMI yang akan dikirim ke Palestina di Base Ops, Halim Perdana Kusuma. JK memaparkan bahwa bantuan itu bakal diterbangkan ke Kairo, Mesir. Setiba di sana, akan berkerja sama dengan Bulan Sabit Merah Mesir dan Komite Palang Merah Internasional (ICRC) sebagai satu-satunya lembaga yang bisa masuk ke daerah Gaza, Palestina.
“Kita berharap, mudah-mudahan proses pengiriman bantuan ini berjalan dengan baik lewat koordinasi dengan lembaga yang telah dipercaya untuk itu,” ungkap JK, mengutip Republika.co.id.
JK menyatakan bantuan tahap awal ini berjumlah total 26 ton alat-alat kebersihan dan alat-alat kesehatan.
Baca juga : Sampaikan Kisah Nabi Musa, Politisi PDIP Minta Jokowi Netral di Pilpres 2024
Bantuan kemanusiaan untuk Gaza dari PMI itu turut menjadi sorotan publik. Masyarakat Indonesia lantas berterima kasih atas kesigapan PMI dalam memberikan bantuan medis kepada Palestina.
“Semoga bisa sampai dengan selamat, serta dapat digunakan untuk para korban di Palestina,” ungkap akun harissudrajat.
“Yaa Allah kami hanya mengharap kuasa-Mu, semoga bantuan tersebut dapat sampai dengan selamat tanpa berkurang sedikitpun untuk korban di Gaza, Palestina,” respons akun desipermatasari165.