TIKTAK.ID – Sejumlah perusahaan ponsel akan bersaing dalam mengeluarkan produk terbarunya. Mereka disebut akan memakai chipset terbaru yang dibuat oleh Qualcomm, Snapdragon 865. Mulai dari Nokia, Vivo, Realme, dan Samsung akan menggunakan chipset tersebut.
Pertama ada Nokia 9.2, ponsel ini disebut akan menggunakan chipset Snapdragon 865 pada awal tahun 2020. Ponsel ini juga akan menyematkan kamera dengan sensor 32 MP atau 48 MP. Selain itu, Nokia 9.2 ini tidak didukung jack audio 3.5 mm dan didukung dengan pengisian baterai nirkabel.
Baca juga: Xiaomi Hadirkan Fitur Asisten Digital Khusus Pantau Info Terkini Virus Corona
Kemudian ada Realme yang diketahui akan menggunakan chipset Snapdrgapn 865 ini. Ponsel Realme RMX2071 ini memiliki skor 574.985 dan akan didukung dengan jaringan 5G.
Lalu ada Samsung yang dikabarkan bakal ikut menggunakan chipset Snapdragon 865. Samsung Galaxy S11 disebut akan menggunakan dukungan jaringan 5G. Selain itu, ponsel ini juga didukung dengan sistem Android 10 dengan antar muka UI One Skin 2.0.
Halaman selanjutnya…