Resep Rujak Cingur Khas Jawa Timur
TIKTAK.ID – Rujak Cingur merupakan salah satu makanan khas Jawa Timur, terutama dari Kota Surabaya dan Malang. Cingur sendiri berarti moncong sapi yang merupakan bahan dasar Rujak Cingur. Selain cingur, umumnya rujak ini berisi sayur-mayur, tahu, tempe, dan bengkuang. Setelah itu, disiram menggunakan bumbu kacang.
Bumbu Rujak Cingur khas Jawa Timur memiliki ciri khas menggunakan petis, pisang batu, dan kacang tanah goreng. Bahan-bahan tersebut akan membuat bumbu Rujak Cingur terasa makin sedap dan gurih.
Jika Anda ingin mencoba membuatnya sendiri di rumah, dapat mengikuti resep dari buku “Aneka Rujak dan Asinan” karya Lilly T. Erwin terbitan Gramedia Pustaka Utama. Anda juga bisa menyesuaikan jumlah cabai yang digunakan sesuai level pedas masing-masing.
Seperti dilansir Kompas.com, berikut ini resep lengkap Rujak Cingur khas Jawa Timur.
Bahan Rujak Cingur khas Jawa Timur:
300 gram cingur, rebus sampai teksturnya lunak, dan potong seukuran dadu kecil
100 gram kangkung, siangi, dan cuci. Masukkan ke dalam panci berisi air mendidih selama beberapa saat, lalu tiriskan
100 gram kacang panjang, siangi, cuci, dan rebus di dalam air mendidih
100 gram taoge, siram menggunakan air panas
150 gram tempe, goreng, lalu potong seukuran dadu kecil
150 gram tahu, goreng, dan potong seukuran dadu kecil
100 gram mentimun, potong-potong
100 gram bengkuang, potong-potong
5 buah kerupuk mi putih, siap saji
Bahan bumbu halus:
100 gram kacang tanah goreng
1 sdm cabai merah iris
1 sdt cabai rawit merah iris
1 sdm terasi
2 sdm petis udang
2 sdm gula merah iris
3 buah pisang batu mentah, potong-potong
Cara membuat Rujak Cingur khas Jawa Timur:
- Langkah pertama, masukkan semua bahan bumbu halus ke dalam cobek. Ulek sampai teksturnya halus.
- Setelah itu pindahkan bumbu halus ke dalam mangkuk besar. Masukkan semua bahan rujak ke dalam mangkuk berisi bumbu halus, lalu aduk sampai semua bahan tercampur rata.
Rujak Cingur khas Jawa Timur pun siap disajikan bersama kerupuk mi putih.