TIKTAK.ID – Presiden Joko Widodo (Jokowi) diketahui telah meluncurkan platform digital berbasis interaksi sosial di dunia virtual bernama “Jagat Nusantara”. Peluncuran tersebut pun bertepatan dengan perayaan Hari Sumpah Pemuda pada Jumat (28/10/22) di The Ballroom Djakarta Theater, Jakarta.
“Dengan mengucapkan bismillahirahmanirrahim, pada sore ini secara resmi saya meluncurkan Jagat Nusantara,” ucap Jokowi, seperti dikutip Kompas.com dari laman Setkab.
Dalam platform digital tersebut, layar bakal menampilkan Jokowi versi avatar yang mengajak para peserta untuk memasuki kawasan Ibu Kota Nusantara (IKN) versi digital.
Baca juga : Bima Arya Tantang Duet Ganjar-RK Maju Pilpres 2024, Begini Kata PDIP
Platform Jagat Nusantara sendiri adalah gambaran dari IKN Nusantara, yang dalam dunia nyata masih dalam tahap pembangunan. Menurut Founding Chairman Jagat Nusantara, Wishnutama Kusubandio, Jagat Nusantara merupakan platform media sosial masa depan, platform e-commerce masa depan, serta platform olahraga dan hiburan masa depan.
Wishnutama berharap agar platform ini mampu menjadi jembatan antara ekonomi digital dan ekonomi riil. Dalam platform tersebut, pengguna bisa mengadakan rapat, pertemuan, nonton bareng film, konser virtual, pertunjukan, memamerkan karya digital, dan interaksi lainnya hanya memakai telepon genggam dan website.
“Kami juga tengah mempersiapkan platform ini untuk menjadi the next real estate platform untuk IKN lewat tokonisasi lahan. Bayangkan jika kita bisa punya lahan virtual yang juga mewakili kepemilikan lahan yang sesungguhnya nanti di IKN,” ungkap Wisthnutama, (29/10/22).
Baca juga : Mengenal Wahabi, Aliran Radikal yang Diminta PBNU Dilarang di RI
Wishnutama menjelaskan, Jagat Nusantara adalah hasil kolaborasi anak muda Indonesia untuk menghadirkan IKN dalam dunia virtual yang berangkat dari inisiasi Jokowi.
Di sisi lain, Co-Founder dan CEO Jagat, Barry Beagen menyebut untuk saat ini belum ada biaya berlangganan untuk mengakses IKN di Jagat. Dia mengatakan masyarakat bisa mengakses Jagat secara gratis.
“Saat ini masih gratis, jadi download (unduh) saja,” terang Barry, mengutip Kompas.com (29/10/22).
Baca juga : Setelah Ditahan Polri, Bambang Tri Akhirnya Cabut Gugatan Ijazah Palsu Jokowi
Platform Jagat Nusantara menyuguhkan sensasi metaverse IKN, di mana pengguna dapat merasakan pengalaman berada di IKN, tepatnya di Titik Nol sebagai downtown (pusat kota) baru dan Istana Negara.
“Jadi, ini juga suatu yang kita hadirkan secara 3D. Supaya ini juga dapat dirasakan interaksi 2D dan 3D interaksinya akan beda,” imbuhnya.